Brad Pitt/Reuters
Entertainment

Pertama kali, Leonardo DiCaprio dan Brad Pitt Akan Tampil Bersama di Film ini

Ilman A. Sudarwan
Kamis, 1 Maret 2018 - 22:15
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Dua aktor besar Hollywood Leonardo DiCaprio dan Brad Pitt akan tampil dalam film yang sama untuk pertama kalinya. Mereka akan terlibat dalam film terbaru sutradara Quentin Tarantino tentang pembunuhan yang terjadi pada 1969 di kawasan Hollywood, Los Angeles, California Amerika Serikat garapan studio Sony Pictures.

Dikutip dari Reuters, Sony melalui pernyataan resminya mengatakan film tentang pembunuhan yang dilakukan oleh sekte sesat pimpinan pembunuh Charles Manson itu akan dirilis dengan judul Once Upon a Time in Hollywood pada 9 Agustus 2019. Tanggal rilisnya tepat 50 tahun setelah pembunuhan yang menimpa bintang televisi Sharon Tate terjadi.

DiCaprio akan berperan sebagai bekas bintang serial televisi Western TV. Sementara Pitt akan stuntman atau body double yang sudah lama bekerja sama dengan DiCaprio.  DiCaprio tinggal bersbelahan dengan rumah Sharon Tate.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, film ini memang tidak secara langsung menceritakan tentang pembunuhan yang terjadi, tetapi soal kehidupan orang-orang yang berada di sekitar lingkungan Hollywood pada masa itu. 

"Keduanya [DiCaprio dan Pitt] tengah berjuang di tengah lingkungan Hollywood yang tidak lagi mereka kenali," jelas Sony melalui pernyataan resminya.

Sang sutradara menjelaskan untuk proses penulisan naskah dan skenario film ini dia melakukan riset selama 5 tahun. Selama itu, dia sengaja tinggal di beberapa kawasan Los Angeles. "Termasuk pada 1969, pada saat itu saya baru berusia 7 tahun," tambahnya.

"Saya sangat bersemangat untuk menceritakan kisah tentang L.A. dan Hollywood yang saat ini sudah tidak ada lagi. Saya juga senang sekali karena berhasil menduetkan DiCaprio dan Pitt dalam film ini," jelasnya.

DiCaprio adalah aktor pemenang Piala Oscar 2016 berkat perannya dalam film The Revenant. Sementara itu, Pitt juga masuk ke dalam nominasi berkat performanya dalam film Moneyball dan The Curious Case of Benjamin Button.

Sementara itu, Tarantino adalah sutradara dengan dua Piala Oscar untuk naskah terbaik pada film Django Unchained dan Pulp Fiction. Kedua film itu juga disutradarai oleh Tarantino.

Editor : Sutarno
Sumber : Reuters
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro