Entertainment

PIALA OSCAR 2013: Life of Pi Sabet Penghargaan Terbanyak

Yusran Yunus
Senin, 25 Februari 2013 - 13:47
Bagikan

JAKARTA-Film kontemplasi Life of Pi (2012) berhasil menjadi film terbanyak yang memenangi Piala Oscar ke-85 2013 setelah berhasil membawa pulang empat piala berlapis emas tersebut hari ini (25/2) atau malam waktu AS.

Data dari situs resmi Oscar dan Wikipedia siang ini menunjukkan film yang digawangi sutradara Ang Lee tersebut mengalahkan lima saingan terbesarnya. Kelima film yang menjadi pesaing Life of Pi dan juga dirilis tahun lalu yakni Argo, Les Miserables, Django Unchained, Lincoln dan Skyfall.

Kemenangan Life of Pi juga dikaitkan dengan didapatkannya salah satu piala bergengsi dalam malam penghargaan itu yakni sutradara terbaik yang dibawa pulang Ang Lee melalui film yang sama.

Film tentang usaha pembebasan diplomat AS di Iran pada 1979 berjudul Argo dan film musikal tentang revolusi Perancis - Les Miserables - masing-masing mengantongi empat piala dalam Academy Award tersebut.

Piala paling bergengsi - film terbaik - didapatkan Argo yang juga merupakan pencapaian tertinggi sutradara-aktor Ben Affleck, setelah sebelumnya dia kerap dianggap sebagai aktor yang terlalu datar dan gagal membawakan perannya seperti dalam Daredevil (2003) dan Gigli (2003).

Di sisi lain, film koboi Afro-Amerika yang berdarah-darah yakni Django, film sejarah Lincoln dan film termutakhir James Bond berjudul Skyfall masing-masing berbagi tiga Oscar.

Dua penghargaan bergengsi lain, aktor terbaik, dimenangi oleh aktor langganan Oscar - Daniel Day-Lewis - di film Lincoln dan aktris terbaik didapatkan Jennifer Lawrence melalui Silver Linings Playbook. Nama Lawrence sebelumnya mencuat melalui The Hunger Games.

Berikut pemenang Oscar selengkapnya:

Film terbaik: Argo – Grant Heslov, Ben Affleck, dan George Clooney
Sutradara terbaik: Ang Lee - Life of Pi
Aktor terbaik: Daniel Day-Lewis – Lincoln, sebagai Abraham Lincoln
Aktris terbaik: Jennifer Lawrence – Silver Linings Playbook, sebagai Tiffany Maxwell
Aktor pendukung terbaik: Christoph Waltz – Django Unchained, sebagai Dr. King Schultz

Aktris pendukung terbaik: Anne Hathaway – Les Misérables, sebagai Fantine
Penulisan naskah orisinal terbaik: Django Unchained – Quentin Tarantino
Penulisan naskah adaptasi terbaik: Amour – Michael Haneke
Fitur animasi terbaik: Brave – Mark Andrews dan Brenda Chapman

Film bahasan asing terbaik: Amour (Austria)
Fitur dokumenter terbaik: Searching for Sugar Man – Malik Bendjelloul dan Simon Chinn
Dokumenter pendek terbaik: Inocente – Sean Fine dan Andrea Nix Fine
Film aksi pendek terbaik: Curfew – Shawn Christensen

Film animasi pendek terbaik: Paperman – John Kahrs
Lagu iringan terbaik: Life of Pi – Mychael Danna
Lagu terbaik: "Skyfall" dari Skyfall – Adele Adkins dan Paul Epworth
Penyuntingan suara terbaik: Skyfall – Per Hallberg dan Karen Baker Landers1

Penggabungan suara terbaik: Les Misérables – Andy Nelson, Mark Paterson, dan Simon Hayes
Desain produksi terbaik: Lincoln – Rick Carter dan Jim Erickson
Sinematografi terbaik: Life of Pi – Claudio Miranda
Penata make-up dan rambut terbaik: Les Misérables – Lisa Westcott and Julie Dartnell

Desain kostum terbaik: Anna Karenina – Jacqueline Durran
Penyuntingan film terbaik: Argo – William Goldenberg
Efek visual terbaik: Life of Pi – Bill Westenhofer, Guillaume Rocheron, Erik-Jan de Boer, dan Donald R. Elliott. (yus)
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yusran Yunus
Editor : Others
Sumber : Irvin Avriano A
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro