Relationship

Agar Sukses Bisnis, Pria Juga Perlu Bersolek

Reni Efita
Jumat, 5 Juli 2013 - 13:08
Bagikan

BISNIS.COM, JAKARTA—Seorang pria bisa tampil terdepan dalam karier atau bisnis tidak hanya cukup memiliki pengetahuan  untuk melakukan pekerjaan tersebut, juga memerlukan paket yang lengkap untuk menciptakan pesonal branding yang kuat, kata seorang eksekutif.

“Kami percaya bahwa untuk bisa tampil terdepan dalam karier dan bisnis, selain pengetahuan dan skill untuk melakukan pekerjaan tersebut, seorang pria juga memerlukan paket yang lengkap untuk menciptakan personal branding yang kuat. Yaitu penampilan yang maksimal setiap saat,,” kata Debora disela-sela penyelenggaraan acara Networking Night di Fable Club, Kamis malam (4/7/2013).

Untuk mewujudkan komitmen Pond’s Men yang diluncurkan 11 Juni 2013 dalam misinya mendukung karier dan bisnis pria Indonesia, Pond’s Men, dari PT Unilever Indonesia Tbk, yang didukung 87.6 Hard Rock FM mengadakan acara Networking Night bertema You 2.0 di  Fable Club, SCBD, Kamis malam (4/7/2013).

Kegiatan  Networking Night, kata Debora, merupakan wadah bagi pria untuk menjalin relasi dan memperluas networking secara profesional.

Acara tersebut dihadiri ratusan generasi muda yang didominasi pria usia kira-kira 26 tahun ke atas.

“Pond’s Men mempunyai misi untuk mengedukasi dan menginspirasi pria Indonesia untuk selalu melakukan yang terbaik dalam memajukan karir dan bisnis mereka,” kata Brand Manager Pond's, PT Unilever Indonesia, Debora Gondokusumo.  

Sementara itu Ricky Setiawan, Career Coach menambahkan  tema You 2.0 maksudnya  bagaimana cara dapat mengakselerasi diri sendiri untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal dari karier atau pun bisnis. Perubahan itu, katanya, dapat dilakukan dalam berbagai hal misalnya melalui sosial media, personal branding yang dikelola dengan baik, dan lain-lain.

Daniel Mananta, Pond’s Mentor, mengatakan betapa pentingnya penampilan dan networking  dalam karier dan bisnis. “Sekarang ini banyak pria yang berpengetahuan dan sangat mengerti tentang bisnis atau kariernya, tetapi tidak banyak yang memiliki paket lengkap penampilan, cara berbicara dan networking. Pada hal paket lengkap tersebut sangat penting untuk mengembangkan bisnis maupun karir kita,” kata Daniel, pemandu acara, VJ, dan pengusaha yang rajin membersihkan dan memberi pelembab wajahnya itu.

Sebagai entrepreneur, kata Anton Wirjono, Pond’s Mentor, ia juga dituntut memiliki network dan pengetahuan yang luas, passion yang terpancar, penampilan yang berenergi dan percaya diri yang tinggi untuk mendukung kemajuan bisnisnya.

Dengan mengikuti kegiatan tersebut,  para pria Indonesia diharapkan bisa mengembangkan dirinya dengan membangun network baru, mendapatkan tawaran pekerjaan, menjalin bisnis dan kerjasama serta mendapat inspirasi baru untuk berbisnis atau bekarir dari pengalaman yang dibagikan oleh para profesional yang hadir. (ltc)

 

 

Penulis : Reni Efita
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro