Bisnis.com, LOS ANGELES - Penyanyi pop Justin Timberlake untuk kedua kalinya meraih gelar album terbaik tahun ini setelah debutnya menduduki peringkat pertama di 200 tangga lagu Billboard.
Hal ini merupakan kesuksesan besar setelah kembalinya Timberlake ke hingar bingar dunia musik.
Album yang bertajuk The 20/20 Experience-2 of 2 yang mengandalkan 10 lagu yang dirilis sejak Meret tahun ini, terjual 350.000 copy pada minggu pertama rilis.
Seri pertama dari album tersebut telah terjual 968.000 copy yang termasuk penjualan terbesar tahun ini.
Timberlake, yang kini berusia 32 tahun, kembali menggebrak dunia musik setelah lebih dari 5 tahun vakum. Dia saat itu sedang fokus terhadap karir perfilman.
Lagu debut singlenya Suit and Tie yang berkolaborasi dengan Jay Z menjadi unggulan di tangga lagu Hollywoood pada Januari lalu. Albumnya menerima banyak pujian dari fans maupun kritikus musik.
Album baru lainnya yang masuk ke dalam top 10 minggu ini adalah Pure Heroine dari penyanyi dan penulis lagu asal New Zealand berusia 16 tahun bernama Lorde. Album tersebut masuk urutan ketiga dengan penjualan 129.000 copy.
Penyanyi country Tyler Farr memasuki urutan kelima dengan debut albumnya berjudul Redneck Crazy sedangkan trio kakak beradik asal Los Angeles Haim berhasil masuk ke urutan 6 dengan album Days Are Gone.
Pada tangga lagu digital, yang dihitung dari hasil unduhan, lagu beberapa lagu yang konsisten menduduki tiga urutan teratas minggu ini adalah Lorde dengan lagunya Royal yang berada di posisi pertama, Katy Perry dengan Roar yang berada di posisi 2 dan Miley Cyrus dengan Wrecking Ball di posisi 3.
Berdasarkan data yang dilansir Billboard secara keseluruhan, penjualan album yang berakhir 6 Oktober lalu mencapai 4,8 juta copy, turun 10% dibandingkan dengan penjualan album pada tahun lalu.