Bisnis.com, JAKARTA--Pasaraya, pusat belanja di kawasan Blok M, telah meresmikan Gallery Seven yang merupakan area berkapasitas hingga 1.000 orang untuk dipakai masyarakat umum.
CEO Pasaraya Medina L. Harjani mengatakan Gallery Seven sangat ideal untuk acara-acara skala besar, convention, pertunjukan seni hingga pernikahan.
Pembukaan Gallery Seven, lanjutnya, membuat kehadiran Pasaraya semakin lengkap sebagai one stop shopping and entertainment place di Jakarta.
Dengan dibukanya Gallery Seven, membuat Pasaraya semakin lengkap untuk menjadi one stop shopping and entertainment place di Jakarta, katanya pada peresmian Gallery Seven di lantai 7 Gedung B, Pasaraya, Blok M, Kamis (12/6/2014).
Bersamaan dengan diresmikannya Gallery Seven, Ikatan Wanita Pelukis Indonesia (IWPI) menghadirkan Pameran 40 Pelukis Wanita Indonesia.
Pameran tersebut akan berlangsung selama tiga bulan mulai 12 Juni 11 September 2014.
Ketua Umum IWPI Emma S. Budimansyah mengatakan IWPI merasa sangat bangga dapat menggelar pameran bekerjasama dengan Pasaraya sebagai wujud kepedulian terhadap perkembangan seni.
IWPI bangga dan bahagia bisa mengadakan pameran, katanya.
Menurutnya, Pasaraya dan IWPI tertantang untuk memacu kemampuan agar bisa mendorong kesenian dan produk Indonesia tetap eksis ditengah derasnya produk modern yang datang ke negara ini.