Dr Reisa Kartikasari aktris cantik mantan putri indonesia 2010./Antara
Health

Suami Ngidam, Saat Putri Indonesia 2010 Hamil

Fitri Rachmawati
Minggu, 8 Februari 2015 - 18:40
Bagikan

Bisnis.com,Jakarta—Dr Reisa Kartikasari aktris cantik mantan putri indonesia 2010 mengatakan pengalaman unik selama hamil justru yang mengalami ngidam adalah suami yang suka dengan jenis makanan tertentu seperti pizza yang awalnya sangat tidak disukai suami.

“Saya enggak ngidam, justru suami yang ngidam jenis makanan tertentu,” tuturnya Minggu (8/2/2015).
Dia menjelaskan justru sekarang lebih suka coklat yang awalnya tidak suka, dan tidak suka keju yang awalnya hobi sekali makan keju.
 
“Anehnya sekarang aku suka makanan rumahan seperti menu-menu makanan di warung tegal,” katanya.
 
Selain itu, pernah dirawat di rumah sakit akibat keracunan makanan daging impor, padahal kondisi saat itu makan di restoran tetapi karena daging impor yang mungkin banyak bakteri dan kuman. “Akhirnya saya dan suami dirawat di rumah sakit, dan karena kondisi saya sedang hamil dengan antibodi yang cenderung lemah. Saya dirawat lebih lama daripada suami,” tambahnya.
 
Setelah kejadian keracunan, Dr Reisa mengakui akan lebih berhati-hati mengkonsumsi makanan walaupun itu makan di tempat restoran ternama.
 
Aktivitas Selama Hamil
Dia menambahkan aktivitas selama hamil lebih banyak yoga materna, pilates dan jalan yang dilakukan sehari-hari kurang lebih 10 menit.Waktu olah raga memang tidak lama karena ada banyak aktivitas lain seperti bekerja.
 
Selama kehamilan daya tahan tubuh sempat drop 5 kali terkena flu karena pertama kurang menjaga daya tahan tubuh dan kerja terlalu banyak.
 
Awal kehamilan saya sempat khawatir terhadap kondisi badan saya yang tidak gemuk seperti ibu hamil pada umumnya, dan ketika diperiksa ke dokter ternyata bayi dalam kandungan normal baik dari berat badan hingga air ketuban.
 
Menurut dokter kondisi badan dan perut yang tidak gendut akibat dahulu rajin berolah raga. Sehingga ketika hamil lemak dalam tubuh tidak banyak justru lebih banyak terserap oleh bayi, dan karena otot masih kencang badan cenderung tidak melar.
 
“Jadi saya bersyukur ternyata rajin olah raga sewaktu belum hamil banyak sekali gunanya,” imbuhnya.
--
Penulis : Fitri Rachmawati
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro