Ilustrasi/Dumblittleman
Fashion

Inilah Trik Sederhana Bikin Kopi Lebih Nikmat

John Andhi Oktaveri
Selasa, 10 Maret 2015 - 11:27
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA— Jika Anda ingin menyeduh kopi instan dengan rasa seperti kopi yang baru saja dipetik, Anda bisa melakukannya dengan cara sederhana, menurut satu penelitian.

Anda tidak perlu menambahkan zat adiktif lainnya atau melakukan hal yang rumit dan menyita waktu. Namun Anda cukup menyediakan bubuk kopi instan dan air. Lalu apa yang harus Anda lakukan?

Triknya adalah dengan menuangkan sedikit air dingin untuk melarutkan bubuk kopi sebelum memasukkan air mendidih. Hanya sesederhana itu.

Menurut laporan tersebut, trik itu dipelajari dari kebiasaan sebagian kalangan orang tua di Jepang. Awalnya sulit dipercaya namun setelah dicoba para penikmat kopi akhirnya mempercayainya sebagaimana dikutip Asiaone.com, Selasa (10/3/2015).

Namun dalam satu penelitian ternyata apa yang dilakukan itu mempunyai dasar keilmuan. Ternyata dengan menambahkan air mendidih secara langsung membuat bulir bubuk kopi instan yang berisi karbohidrat atau amylum akan mengeras. Pengerasan bulir itu akan membuat kopi kehilangan aromanya.

Silakan dicoba!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Asiaone.com
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro