Bisnis.com, JAKARTA- Akhir pekan ini Anda akan mendapatkan hiburan dari film Minions, yang merupakan kisah prekuel dari film animasi Despicable Me.
Sejak kemunculan film Despicable Me, tak dapat dipungkiri bahwa tokoh Minions menjadi pusat perhatian karena tingkah laku mereka yang konyol. Karena itulah, akhirnya film Minions dibuat.
Minions merupakan makhluk kecil yang menjadi antek-antek para penjahat. Dalam film ini dikisahkan sebelum mereka bertemu Gru, tokoh utama yang berprofesi sebagai penjahat.
Setelah tanpa sengaja menghancurkan pemimpin mereka sebelumnya, termasuk T-Rex, Genghis Khan, Napoleon, dan Dracula, kini para Minions berusaha mencari pemimpin baru.
Tokoh Minions dalam film ini, yaitu Kevin, Stuart, dan Bob, akhirnya mengikuti konvensi khusus penjahat untuk menemukan pemimpin baru. Di sanalah mereka bertemu Scarlet Overkill (disuarakan Sandra Bullock), seorang tokoh jahat yang cantik dan berambisi untuk mendominasi dunia serta menjadi penjahat super wanita pertama.
Petualangan mereka pun dimulai, bertualang di kota New York hingga akhirnya ke London. Lalu, berhasilkan Scarlet Overkill menguasai dunia dengan bantuan Minions?
Sama seperti Despicable Me, film ini menawarkan kisah unik dan lucu dari sisi para penjahat. Tentu saja, Minions yang sebelumnya hanya menjadi peran pembantu, di sini justru menjadi pusat cerita.
Film ini disutradarai oleh Pierre Coffin, yang juga menjadi animator dan pengisi suara para Minions. Pierre merupakan putra dari penulis sastra Indonesia, Nh Dini, dengan Yves Coffin.
Sementara para aktor lainnya yang ikut menyuarakan film Minions, di antaranya adalah Jon Hamm, Michael Keaton, Allison Janney, dan Geoffrey Rush.
Minions telah dapat Anda saksikan di jaringan bioskop 21 Cineplex, Blitz Megaplex, dan Cinemaxx. (Bisnis.com)