Bagaimana penularannya?
Virus Zika ditularkan melalui gigitan nyamuk yang dapat menyebarkan penyakit tropis lainnya, seperti demam berdarah, chikungunya dan demam kuning.
Belum diketahui apakah virys ini menyebar dari orang ke orang, seperti kuman lain seperti virus flu. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan, virus ini cepat menyebar di Amerika karena orang yang berada di lokasi ini tidak kebal terhadap Zika.
Selain itu, nyamuk Aedes aegypti yang membawa virus ini ditemukan di banyak tempat, termasuk di sepanjang selatan Amerika Serikat. Kanada dan Chile adalah satu-satunya tempat tanpa nyamuk ini.