Bisnis.com, JAKARTA - Sejumlah desainer akan mengikuti Jakarta Fashion and Food Festival (JFFF) 2016.
Dalam preview festival busana yang dilakukan hari ini, Rabu (13/4/2016), di Balai Agung, kantor Gubernur DKI Jakarta, terdapat sembilan desainer yang memamerkan hasil rancangannya.
Mereka adalah Hian Tjen, Ghea Panggabean, Yogie Pratama, Musa Widyatmojo, Albert Yanuar, Ivan Gunawan, Handy Hartono, Hengki Kawilarang, dan Adrian Gan. Lewat lenggak-lenggok para model, mereka memampangkan karyanya di depan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama dan Chairman JFFF Soegiato Nagaria.
Ivan Gunawan mengusung label “Jajaka”. Perancang 34 tahun itu akan menurunkan sekitar 35 koleksinya di JFFF, yang terdiri atas 15 busana wanita dan 20 pakaian pria. Pergelaran busananya dijadwalkan berlangsung pada 7 Mei mendatang di Kelapa Gading.
"Motif batik aku bentuk seperti layang-layang. Pokoknya lucu deh," ujar Ivan. Perancang yang juga presenter televisi itu mengangkat batik pesisir, yang memiliki warna lebih terang.
Gubernur Basuki mengapresiasi penyelenggaraan acara ini. Ia juga mengajak pelaku usaha kecil dan menengah mendaftar lewat aplikasi Jakarta Smart City.
"Saya harap kerja sama dengan Smart City kami enggak usah bayar," ujarnya.
JFFF merupakan bagian dari program Enjoy Jakarta, sekaligus menjadi pembuka rangkaian hari ulang tahun DKI Jakarta, 22 Juni mendatang. Akan ada tiga rangkaian utama dari kegiatan ini, yaitu Fashion Festival, Food Festival, dan Gading Nite Carnival.
Perhelatan ke-13 ini akan berlangsung pada 22 April-22 Mei di Kelapa Gading, Jakarta Utara. Fashion Festival akan digelar pada 27 April-15 Mei 2016, juga di Kelapa Gading, tepatnya di Mal Kelapa Gading dan Hotel Harris, dengan menghadirkan 80 gerai.