Gaya rambut David Beckham menyedot perhatian sejumlah pria./.thedailybeast.com
Fashion

BISNIS BARBERSHOP: Ini Kunci Sukses Jalankan Jasa Cukur Rambut Pria

Rezza Aji Pratama
Minggu, 30 Oktober 2016 - 08:50
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA— Para kapster yang bekerja di barbershop dituntut untuk lebih meningkatkan pengetahuan terutama terkait dengan perkembangan model rambut terkini.

Hairstylist sekaligus penggiat komunitas Indonesian Pomade Enthusiast Ernest Meikel mengatakan untuk menjadi barbershop yang digemari pengunjung, beberapa hal harus menjadi perhatian. Selain kapsternya harus memiliki skill mumpuni, mereka juga dituntut untuk memiliki pengetahuan tentang model rambut terkini.

“Kalau untuk barbershopnya dukungan peralatan yang memadai sangat penting diperhatikan,” ujarnya kepada Bisnis, beberapa waktu lalu.

Ernest menceritakan beberapa waktu lalu dirinya mengunjungi salah satu barbershop yang ada di Jakarta. Saat memangkas rambutnya di tempat tersebut, dia ditangani oleh seorang kapster berpengalaman.

Meskipun secara teknik sudah mumpuni, dia mengaku tetap kecewa karena kapster tersebut tidak bisa menerjemahkan model rambut yang diinginkannya.

“Pengetahuan tentang perkembangan model rambut penting dimiliki. Itu bisa didapatkan dengan banyak mencari informasi di Internet,” tambahnya.

Jika ingin memangkas rambut di barbershop, Ernest menyarankan untuk mencari tahu terlebih dahulu model rambut yang diinginkan.

“Usahakan dicetak dan tunjukkan ke kapsternya model rambut tersebut,” ujarnya.

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro