Keluarga bahagia. Ilustrasi/JIBI
Health

Komunikasi Buruk Bikin Pernikahan Tidak Harmonis

Nurudin Abdullah
Kamis, 29 Desember 2016 - 00:20
Bagikan

Bisnis.com, TANGSEL-Pasangan suami istri yang tidak bisa berkomunikasi dengan baik berpotensi membuat pernikahannya tidak harmonis dan menjadi salah satu penyebab hancurnya ikatan pernikahan.

Yahya Iskandar, Kasubag Tata Usaha Kantor Kementrian Agama (Kemenag) Kota Tangerang Selatan, mengatakan bila sepasang suami istri tidak berkomunikasi, maka itu bukan pernikahan yang harmonis, melaikan pernikahan kelam.

“Biasanya masalah semacam ini dipicu deri banyak hal, misalnya karena jauhnya jarak dari pekerjaan atau juga bisa karena perasaan khawatir tentang penelantaran, kepercayaan dan kesetiaan,” katanya, Rabu (28/12/2016).

Dia menyampaikan tema Membedah keharmonisan dan ketahanan keluarga itu dalam seminar Aktualisasi hukum Islam dan peraturan perkawinan dalam membentuk keluarga yang kokoh dan harmonis, yang digelar Kantor Kemenag Kota Tangsel.

Menurutnya, faktor lain penyebab hancurnya pernikahan adalah hubungan seksual, karena dalam sebuah pernikahan pastinya hubungan intim sangat diperlukan, dan tanpa adanya hubungan semacam itu maka pernikahan terasa hambar.

“Dari pada memilih hidup tanpa hubungan seksual, kebanyakan dari mereka umumnya akan meminta cerai,” ujarnya.

Dia menjelaskan prilaku pasangan juga dapat merupakan  faktor yang lain, yaitu ketika salah satunya melakukan perbuatan melanggara norma hukum seperti penjudi, pemabok, pencuri dan perilaku lain maka pasangan itu berada di ambang kehancuran.

Penulis : Nurudin Abdullah
Editor : Fatkhul Maskur
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro