Melbourne, Australia/melbourneit.info
Fashion

Melbourne Jadi Tuan Rumah World's 50 Best Restaurants Awards 2017

Wike Dita Herlinda
Jumat, 31 Maret 2017 - 00:08
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Melbourne kembali menggelar pesta kuliner Melbourne Food and Wine Festival (MFWF) pada 31 Maret-19 April 2017, dan menampilkan industri makanan dan anggur dari Victoria, Australia.

MFWF yang dipersembahkan oleh Bank of Melbourne akan mengajak pengunjung dalam sebuah perjalanan kuliner dari berbagai tempat di Victoria yang paling spektakuler; mulai dari tempat makan yang paling terkenal sampai lokasi yang tak tebayangkan seperti rooftop sebuah bar dan gudang tersembunyi serta lokasi luar biasa di sepanjang daerah Victoria hingga World’s Longest Lunch.

Tahun ini, MFWF turut dimeriahkan dengan acara World's 50 Best Restaurants Awards 2017 atau Penghargaan 50 Restoran Terbaik Dunia 2017 yang sebelumnya hanya diselenggarakan di London dan New York. Ajang tersebut sekaligus merupakan pengakuan bahwa Melbourne merupakah salah satu kota dengan kuliner terbaik di dunia.

Para foodies diundang untuk ikut menikmati kegembiraan acara ini dalam penghitungan mundur dan live screening dari ajang paling bergengsi dunia kuliner di Federation Square pada Rabu (5/4/2017). 

Penghitungan mundur dan live screening dikemas dengan tema piknik, dimeriahkan dengan berbagai food truck terbaik di Melbourne, serta sajian musik serta komedi yang akan dimulai dari pukul 17.30 waktu setempat. 

Kegiatan yang diselenggarakan di Federation Square ini terbuka untuk publik dan bebas biaya masuk.

“Dengan ratusan acara foodie di sekitar kota dan siaran langsung The World’s 50 Best Restaurants awards di Federation Square - semua diundang untuk bergabung dan menikmati perayaan ini," kata Peter Bingeman, Chief Executive Officer Visit Victoria, dalam siaran persnya pada Kamis (30/4/2017).

“Kami senang berada di tahun ke-25 kami dan memiliki festival bergengsi di dunia yang bertepatan dengan penyelenggaraan Melbourne Food and Wine Festival,” imbuh Natalie O'Brien, Chief Executive Officer Melbourne Food and Wine Festival.

Dia menambahka  Melbourne diakui secara internasional sebagai ibu kota seni dan kebudayaan di Australia. "Pada Arts Centre Melbourne, kami bangga akan penyediaan pengalaman kebudayaan dan kuliner yang luar biasa bagi para pengunjung, dan kami senang menjadi bagian dari World’s 50 Best Restaurant."

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro