Bisnis.com, JAKARTA -- Yan’s House Hotel Bali resmi beroperasi dengan 78 kamar bertema unik dan keindahan lanskap eksterior bergaya Victorian di jantung kawasan Kuta.
Berawal dari sebuah bungalow penginapan mungil dengan 4 kamar sederhana pada 1970-an, Yan’s House Hotel berlokasi di jalan Kartika Tuban, Kuta dan berjarak 3 km dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, kini tampil beda.
CEO Yan’s House Hotel Bali, I Kadek Agus Sudira, menjelaskan hotel siap mempersembahkan keunikan konsep kamar dalam 11 tema dengan karakter dan keistimewaannya masing-masing.
Adapun, kamar-kamar yang disediakan terbagi ke dalam tipe, yaitu; Deluxe, Premier, Quadruple, Family Room, dan Grand Victorian.
Sementara itu, 11 konsep kamar yang dihadirkan mencakup Chill Out, The Sweet Breeze, Homey Wonderland, The Victorian, Homeland, Bachelor’s Pad, Vintage Groove, Ecletic Living, Laid Back, Serenity dan The Love Nest.
“Layaknya Pulau Bali yang tidak pernah berhenti untuk memanjakan dan memberikan keseruan-keseruan baru, Yan’s House Hotel memungkinkan para tamunya untuk memilih kamar yang sesuai dengan karakter mereka,” kata Kadek Agus dalam siaran pers, Kamis (18/5/2017).
Ada kamar dengan suasana ruangan yang modern sekaligus maskulin, santai, vintage, romantis, atau Victorian yang anggun lengkap dengan gueridon service. Ada juga atau kamar untuk traveler rombongan dengan 4 ranjang susun untuk 4 pelancong sekaligus dalam 1 bilik besar.
Yan’s House Hotel dilengkapi fasilitas-fasilitas standar untuk memastikan pengalaman menginap yang terbaik untuk para tamu, seperti layanan antar-jemput ke bandara, kolam renang, meeting room, tour service, mobile internet modem, baby sitter dan breakfast room.
Satu hal yang tidak kalah istimewa di Yan’s House Hotel adalah Code Grafiti Restaurant. Para chef di Code Grafiti siap menyajikan kreasi hidangan khas dan istimewa untuk para pelanggan.