Relationship

Kiat Kendalikan Rasa Insecure

Tika Anggreni Purba
Selasa, 15 Januari 2019 - 11:45
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA—Sekalipun seseorang terlihat memiliki kepercayaan diri yang besar, belum tentu dia tidak mengalami perasaan tidak aman atau insecure. Tanda-tanda insecurity adalah ketika seseorang selalu melihat dirinya melalui perspektif orang lain.
 
Dia juga sering menduga bahwa tidak ada orang yang mengapresiasi talenta, kepribadian, dan kemampuannya. Hal ini membuat orang-orang yang insecure cenderung menilai dirinya sendiri secara tidak adil.
 
Ada orang yang merasa tidak aman dengan bentuk tubuhnya, wajahnya, keluarganya, pekerjaannya, dan lain sebagainya. Hal ini bahkan bisa membuat seseorang merasa inferior. Bagaimana menghadapi perasaan tidak aman atau insecurity? Berikut ini beberapa caranya:
 
1. Merespons perasaan tidak aman dengan cara yang tepat

Merasa tidak aman dalam hidup ini adalah sesuatu yang manusiawi, tetapi bukan berarti harus dibiasakan. Dengan insecurity kita bisa mengakui bahwa hidup ini tidak selalu tentang kita saja, tetapi masih banyak hal-hal lainnya. Jadi, jadikan perasaan tidak aman sebagai alat untuk mengevaluasi diri.
 
2. Ingat kualitas diri terbaik Anda

Ketika perasaan tidak aman muncul, cobalah untuk mengingat semua kebaikan dan kelebihan personal Anda. Atau Anda bisa membaca ulang mengenai komentar, pesan teks, atau pesan yang baik yang pernah dinyatakan orang lain kepada Anda.
 
3. Hindari orang yang insecure

Anda harus melindungi diri dari orang-orang yang sama insecure-nya seperti Anda. Selama anda masih belum mampu mengendalikan diri dari perasaan insecure, kelilingi diri Anda dengan orang-orang yang positif dan membangun.
 
4. Berteman dengan orang-orang yang suportif

Dalam masa insecure, Anda membutuhkan orang-orang yang mau memberikan dukungan pada Anda dalam segala keadaan. Mereka mampu mengungkapkan pada Anda mengenai hal yang unik dan berharga mengenai diri Anda.
 
5. Sadari bahwa perasaan Anda tidak diketahui orang lain

Anda sering merasa semakin tertekan karena menganggap orang lain menyadari kelemahan dan perasaan tidak aman yang Anda miliki. Hal ini kemudian bisa jadi membuat Anda semakin insecure. Akan tetapi, kebenarannya adalah perasaan Anda tidak diketahui oleh siapapun kecuali Anda menceritakannya.

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro