Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Iko Uwais Dukung Musisi Tolak RUU Permusikan

Kontroversi tentang RUU Permusikan mengundang banyak orang berkomentar. Mulai musikus, ahli, hingga netizen ikut bersuara. Salah satu yang memberi opininya adalah aktor laga Iko Uwais.
JIBI
JIBI - Bisnis.com 05 Februari 2019  |  09:23 WIB
Iko Uwais Dukung Musisi Tolak RUU Permusikan
Iko Uwais - Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Kontroversi tentang RUU Permusikan mengundang banyak orang berkomentar. Mulai musikus, ahli, hingga netizen ikut bersuara. Salah satu yang memberi opininya adalah aktor laga Iko Uwais.

Iko yang sedang berada di Kanada untuk melakukan syuting film, ikut menulis status yang mendukung para musikus yang sebagian besar menolak RUU Permusikan.

 “Support bagi keluarga dan para sahabat musisi. Saya sebagai seniman ikut mendukung! #tolakruupermusikan,” tulis Iko Uwais.

Para warganetpun ikut nimbrung dan menyatakan opini.

”Keren Iko Uwais pun ikut menolak, bukan cuma YouTuber doang,” tukas warganet.

 “Saya bukan musisi/seniman tapi juga menolak RUU permusikan. Nggak asyik kalau nggak nada lagu sindiran,” tambah warganet lain.

Postingan Iko Uwais sepertinya berhubungan dengan status Audy Item, sang istri.

“Music doesn't argue,discuss,or quarrel.. it just breathes the air of Freedom - Harold Arlen - #tolakruupermusikan,” tulis Audy.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

selebritas musik

Sumber : Tempo

Editor : Nancy Junita

Artikel Terkait



Berita Terkini

back to top To top