Kabid Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Argo Yuwono, didampingi jajaran Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya memberikan pernyataan pers terkait penangkapan artis peran sinetron Jupiter Fortissimo di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Kamis. (ANTARA News - Ricky Prayoga)
Entertainment

5 Berita Populer Lifestyle, Motif Jupiter Kembali Pakai Narkoba Terbongkar dan Ini Keunggulan Pengobatan Kanker di NUH Singapura

Ahmad Rifai
Kamis, 14 Februari 2019 - 17:47
Bagikan

1. Ternyata ini Motif Jupiter Kembali Pakai Narkoba

Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya kembali meringkus Jupiter Fortissimo bersama rekannya Eko Agus Iswanto terkait kepemilikan narkotika pada Senin (11/2) di sebuah indekos.

Dari kamar Jupiter, polisi mengamankan narkotika jenis sabu seberat 0,47 gram, alat hisap sabu dan dan korek api di bawah meja.

Sudah pernah diciduk karena kasus yang sama, mengapa Jupiter kembali pakai Narkoba? Baca selengkapnya di sini.

2. Gen Z Indonesia Percaya Diri dengan Keterampilan Teknologi Untuk Masuk Dunia Kerja

5 Berita Populer Lifestyle, Motif Jupiter Kembali Pakai Narkoba Terbongkar dan Ini Keunggulan Pengobatan Kanker di NUH Singapura

Dell Technologies mengadakan studi secara global mengenai Gen Z, orang-orang yang lahir setelah 1996, hasilnya generasi tersebut memiliki pemahaman yang mendalam tentang teknologi.

Khusus untuk Indonesia, studi "Gen Z: masa depan telah tiba" menunjukkan Gen Z sangat percaya diri tentang keterampilan teknologi mereka dan optimistis kemampuan tersebut dibutuhkan di dunia kerja yang serba digital.

Baca selengkapnya di sini.

3. Disney Rilis Cuplikan Perdana Frozen 2

5 Berita Populer Lifestyle, Motif Jupiter Kembali Pakai Narkoba Terbongkar dan Ini Keunggulan Pengobatan Kanker di NUH Singapura

Disney baru saja merilis cuplikan perdana dari film animasi Frozen 2 pada Rabu malam (13/2).

Video berdurasi 2 menit tersebut menampilkan sejumlah karakter utama, seperi Ratu Elsa, Putri Anna, Kristoff, si boneka salju Olaf, dan rusa teman baik Kristoff, Sven.

Bagaimana jalan cerita film Frozen jilid dua? Baca selengkapnya di sini.

4. 'Foxtrot Six' Film Produksi Termahal di Indonesia?

5 Berita Populer Lifestyle, Motif Jupiter Kembali Pakai Narkoba Terbongkar dan Ini Keunggulan Pengobatan Kanker di NUH Singapura

Sebuah film aksi hybrid pertama di Indonesia berjudul 'Foxtrot Six' menghabiskan total Rp70 miliar dalam produksinya, dan disebut-sebut sebagai film termahal di Indonesia.

Film berskala 'box office' yang diproduseri oleh Manoj Punjabi dan Mario Kassar ini dibuat apik dengan menggunakan bahasa Inggris dalam percakapan setiap tokohnya.

Baca selengkapnya di sini.

5. Ani Yudhoyono Kanker Darah, Keunggulan Pengobatan Kanker di National University Hospital Singapura

5 Berita Populer Lifestyle, Motif Jupiter Kembali Pakai Narkoba Terbongkar dan Ini Keunggulan Pengobatan Kanker di NUH Singapura

Istri Presiden Republik Indonesia ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Ani Yudhoyono, mengidap penyakit kanker darah.

Saat ini, dia tengah menjalani pengobatan dan perawatan intensif di National University Hospital (NUH), Singapura.

Lantas muncul pertanyaan, memang apa keunggulan berobat kanker di NUH, Singapura? Baca selengkapnya di sini.

Penulis : Ahmad Rifai
Editor : Surya Rianto
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro