Ratu Elizabeth./Reuters
Entertainment

Ratu Inggris Hadiri Peringatan 750 Tahun Westminster Abbey

Reni Lestari
Rabu, 16 Oktober 2019 - 08:57
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Ratu Elizabeth menghadiri sebuah kebaktian di Westminster Abbey, London, Selasa (15/10). Kebaktian tersebut untuk menandai 750 tahun gereja yang dibangun pada masa Raja Edward itu. Situs ini dibangun kembali pada masa pemerintahan Henry III dan ditahbiskan pada 1269.

Ratu berusia 93 tahun itu ditemani oleh menantunya Camilla, Duchess of Cornwall, istri putra sulungnya Pangeran Charles. Demikian sebagaimana dilansir Reuters, Rabu (16/10/20190.

Biara yang juga dikenal dengan sebutan Anglo-Saxon ini merupakan salah satu tempat wisata tertua dan terbesar di Inggris. Tempat ini juga menjadi saksi penobatan Elizabeth pada 1953, juga tempat cucunya Pangeran William dan istrinya Kate menikah pada 2011 dan di mana 17 raja Inggris dimakamkan.

Gereja ini pada awalnya ditahbiskan pada 1065 dan sebagian besar dihancurkan oleh Henry III untuk membangun struktur Gothic saat ini. Pada awal kebaktian, karangan bunga mawar diletakkan di Kuil St. Edward atas nama ratu.

Kemudian, harta biara termasuk fragmen kain kafan dari kuil diletakkan di atas Altar Tinggi.

Penulis : Reni Lestari
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro