Relationship

FTUI Sasar Generasi Milenial melalui Mobile Game

Mia Chitra Dinisari
Minggu, 10 November 2019 - 12:15
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Fakultas Teknik Universitas Indonesia (FTU) menyasar generasi milenial mulai dari usia SMA, SMP hingga SD untuk mengenal dunia enginering melalui Mobile Game yang bernama “Let’s Go FTUI” yang diluncurkan pada FTUI EXPO dalam rangka Dies Natalis FTUI ke-55 di Jakarta, Jumat (8/11).

Mobile Game “Let’s Go FTUI” dapat didownload secara cuma-cuma oleh masyarakat Indonesia dimana saja dan kapan saja melalui playstore bagi handphone android. Mobile Game itu juga dilengkapi dengan panduan memainkanya agar siapa pun dapat memainkan “Let’s Go FTUI” Mobile Game.

Dekan Fakultas Teknik Universitas Indonesia Dr. Ir. Hendri D.S. Budiono, M.Eng mengatakan Mobile Game “Let’s Go FTUI” ini diciptakan sebagai usaha untuk memperkenalkan FTUI sesuai dengan trend terkini yang sedang berkembang dikalangan generasi muda Indonesia.

Mobile Game ini bersifat edutainment yang merupakan perpaduan dari Game dan Edukasi. Banyak informasi umum tentang FTUI yang bisa diperoleh dari media Mobile Game ini, yaitu akan merasakan berada dilingkungan kampus FTUI dan bisa mencari tahu semua informasi setiap departemennya.

Sedangkan informasi lainnya yang akan diperoleh di antaranya adalah deskripsi program pendidikan yang ditawarkan disetiap departemen, para kepala departemen yang ditampilkan dengan bentuk karakter kartun 3D yang menyerupai bentuk aslinya, fasilitas pendidikan yang dimiliki FTUI, mata kuliah, desain ruangan setiap departemen, profil lulusan/alumni, dan termasuk hadiah utama berupa voucher makan dikantin FTUI. 

Game mobile “Let’s go FTUI” ini merupakan kategori game casual sehingga mudah dimainkan oleh semua kalangan, baik generasi usia SMA, SMP bahkan SD dengan cara melakukan tapping/sentuhan pada layar. Game ini disebut sebagai tapping game yang sangat mudah dimainkan.

Game ini diharapkan mampu memliki daya tarik tersendiri bagi para calon mahasiswa FTUI maupun yang masih dilevel SMP & bahkan SD. Game mobile ini merupakan awalan dan akan dilanjutkan dengan bentuk-bentuk simulasi lain dari beberapa mata kuliah, sehingga terkesan nyata dan mudah melakukan analisa bila terjadi kegagalan dalam disain yang dibuat oleh mahasiswa. 

Ketua Ikatan Alumni Fakultas Teknik Universitas Indonesia  Cindar Hari Prabowo mengatakan FTUI telah menghasilkan banyak karya hasil riset mahasiswa dan dosen yang telah menjadi solusi dan terbukti kemanfaatannya bagi Indonesia, sebagian sudah mengharumkan nama Indonesia di kacah dunia.

Sementara itu, Menteri Riset dan Teknologi/Kepala Badan Riset Inovasi Nasional (BRIN) Bambang Brodjonegoro mendorong mahasiswa terutama yang berasal dari Fakultas Teknik di Tanah Air untuk berperan aktif dalam membumikan engineering atau teknik bagi Indonesia.

"Sudah saatnya untuk membumikan engineering ke dalam bahasa masyarakat awam, sebab dampaknya seharusnya dapat dirasakan masyarakat luas," katanya.

Poinnya, kata dia, adalah memperkenalkan produk-produk inovasi dari hasil riset yang dilakukan oleh mahasiswa maupun dosen."Saya terus mendorong agar mahasiswa dapat memperkuat riset dan diharapkan dapat terus bergulir menjadi invensi," kata dia.

Bahkan, seharusnya dapat dilanjutkan pada tahap inovasi, komersialisasi produk hingga produksi massal dari produk-produk tersebut. "Saya berharap rekan-rekan teknik terus berkontribusi dan berinovasi yang dampaknya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat Indonesia," ujar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro