Tenaga medis di RS San Raffaele, Milan, 23 Maret 2020, sedang menerima pasien./Bloomberg-Miguel Medina/AFP via Getty Images
Health

5 Terpopuler Lifestyle, Darah Penyintas Virus Corona Mulai Diteliti dan Kisah Dokter Randy Tangani Pasien Covid-19 di Jakarta

Ahmad Rifai
Kamis, 26 Maret 2020 - 19:21
Bagikan

1. Darah Penyintas Virus Corona Diteliti untuk Temukan Obat 

Upaya menemukan obat virus corona terus dilakukan para ahli dan dokter. Salah satunya yakni menguji coba darah mereka yang sudah sembuh dari COVID-19.

Laman The New York Times menyebut, pihak rumah sakit di Amerika Serikat masih menunggu izin dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (FDA) untuk memulai studi, walau tidak ada jaminan hal ini memiliki hasil positif.

Baca berita selengkapnya di sini.

2. Supermarket Berisiko Tinggi Sebarkan Virus Corona 

Selama beberapa minggu ini, supermarket dan toko kelontong menjadi satu-satunya jendela penularan virus corona (Covid-19).

Saat beberapa negara yang telah melakukan lockdown untuk mencegah pertemuan yang menghadirkan banyak orang (social distancing), tetapi orang masih membutuhkan makanan. Bahkan, supermarket pun tidak terhindar dari virus corona.

Baca berita selengkapnya di sini.

3. Krisdayanti Karantina Diri Usai Liburan dari Luar Negeri Sekeluarga

 

Penyanyi Krisdayanti, Raul Lemos dan kedua anaknya mengatakan akan mengisolasi diri mereka di rumah selama 14 hari.

Menurut Raul Lemos, langkah itu sesuai dengan imbauan pemerintah dimana siapapun yang baru pulang dari luar negeri diminta untuk mengisolasi diri mandiri selama 14 hari. Hal itu untuk menghindari penyebaran virus corona.

Baca berita selengkapnya di sini.

4. Ilmuwan: Mutasi Covid-19 Lebih Lambat dari Virus Influenza

Secercah harapan kembali muncul di tengah pandemi virus Corona jenis baru atau Covid-19. Ahli yang melacak penyebaran virus penyebab Covid-19 tersebut menyimpulkan bahwa mutasi virus tersebut lebih lambat daripada virus pernapasan lainnya, contohnya influenza.

Dikutip dari Business Insider, Kamis (26/3/2020), lambatnya laju mutasi SARS CoV-2--virus yang menyebabkan pandemi Covid-19--memiliki dua implikasi, yaitu virus tersebut tidak mungkin menjadi lebih berbahaya karena terus menyebar.

Baca berita selengkapnya di sini.

5. Kisah Dokter Randy Tangani Pasien Corona di Jakarta

 Berbagai perasaan dan keadaan harus dijalani para dokter yang menangani kasus infeksi virus Corona atau Covid-19. Kisah dokter di Jakarta ini salah satunya.

Sejumlah kalimat yang meminta agar 'masyarakat tetap di rumah, biarkan kami bekerja' belakangan banyak bermunculan di media sosial, menggambarkan apa yang dilakukan dokter dan tenaga kesehatan dalam menghadapi wabah Corona.

Kalimat itu juga ditambahi permintaan agar masyarakat membantu dokter dan tenaga medis lainnya. Cara, masyarakat tinggal mematuhi aturan yang ada: membatasi jarak fisik dan tidak keluar rumah untuk mencegah potensi penyebaran Covid-19 di ruang publik.

Baca berita selengkapnya di sini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ahmad Rifai
Editor : Surya Rianto
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro