Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menyatakan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) online lewat aplikasi sudah mengalami pembaharuan.
Melalui akun twitternya, Kemdikbud menyebutkan jika dari pembaharuan itu, terdapat 1.011 entri baru.
Beberapan tambahan baru itu diantaranya kata Ingir-ingir dan Webtun.
"KBBI Luring versi android telah dimutakhirkan. Terdapat 1.011 entri baru, salah satunya "ingir-ingir" dari bahasa Gayo yang bermakna 'hampir terbenam (tentang matahari)'," tulis keterangan mereka.
"Webtun" yang bermakna 'komik serial yang dipublikasikan secara daring'. Untuk KBBI Luring versi iOS akan dimutakhirkan beberapa waktu yang akan datang," tambahnya.
Aplikasi KBBI daring Android ini adalah aplikasi luring resmi Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Aplikasi tersebut tersedia di Google Play yang sudah diunduh sebanyak 18.056 kali dengan rating 4,7.