Logo Twitter/Reuters-Kacper Pempel
Fashion

5 Tagar Terpopuler di Indonesia Selama Pandemi Covid-19

Mia Chitra Dinisari
Senin, 24 Agustus 2020 - 06:52
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Tagar di media sosial twitter selalu muncul berbeda setiap harinya.

Tagar itu, kerapkali menjadi trending karena banyak dibahas oleh warganet.

Tagar sendiri bisa menghubungkan kita ke percakapan yang sedang terjadi, dengan siapa saja dari berbagai belahan dunia, juga membantu kita menemukan komunitas yang tepat, sesuai dengan kesukaan atau minat di Twitter.

Tagar juga dapat digunakan untuk gerakan sosial, dan juga aktivitas-aktivitas seru yang terjadi di Twitter sesuai minat dan hobi kita. 

Di bawah ini adalah beberapa tagar yang populer di linimasa Twitter di Indonesia selama periode Januari - Juli 2020 (tagar tidak diurutkan berdasarkan peringkat):

#bts
#exo
#iheartawards
#dirumahaja
#agnation

Cara menggunakan tagar

Cukup menggunakan simbol “#” sebelum mengetik kata/frasa yang relevan (tanpa spasi) dalam sebuah Tweet. Berikut ini adalah hal-hal yang sebaiknya dilakukan dan dihindari saat menggunakan tagar:

Berikut perinciannya:

1. Pastikan tagar tersebut singkat, padat, dan mudah diingat. Hindari kesalahan penulisan agar Tweet mudah ditemukan.

2. Gunakan tagar yang unik dan relevan agar orang tertarik berpartisipasi dalam percakapan.

3. Gunakan tagar secara konsisten untuk meningkatkan visibilitas tagar tersebut.

4. Ajak teman atau pengikut untuk menggunakan tagar tersebut.

5. Hindari jumlah tagar yang berlebihan. Gunakan hanya satu atau dua tagar yang relevan dalam sebuah Tweet. Ingat, hanya ada 280 karakter dalam satu kali Tweet.

6. Hindari penggunaan huruf KAPITAL di setiap huruf. Jika tagar tersebut bukan akronim, tagar tersebut akan terkesan memiliki tonalitas kasar bagi pembacanya.

 Tagar bisa digunakan di mana saja dalam sebuah Tweet - awal, tengah, maupun akhir. Sebisa mungkin, hanya gunakan satu tagar yang relevan dalam sebuah Tweet dan jangan #spam #dengan menggunakan “#” berlebihan. 

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro