Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Berapa Lama Kekebalan dari Vaksin Covid-19 vs Kekebalan Alami Penyintas Bertahan?

Pasalnya, ini merupakan vaksin baru, yang baru saja disuntikkan dalam satu bulan terakhir dan belum ada yang bisa diketahui berapa lama akan menjadi antibodi dalam tubuh.
Mia Chitra Dinisari
Mia Chitra Dinisari - Bisnis.com 31 Januari 2021  |  18:20 WIB
Berapa Lama Kekebalan dari Vaksin Covid-19 vs Kekebalan Alami Penyintas Bertahan?
Kekebalan

Bisnis.com, JAKARTA - Sampai saat ini kekebalan vaksin covid-19 yang sudah disuntikkan di berbagai negara belum diketahui berapa lama ketahanannya di dalam tubuh manusia.

Pasalnya, ini merupakan vaksin baru, yang baru saja disuntikkan dalam satu bulan terakhir dan belum ada yang bisa diketahui berapa lama akan menjadi antibodi dalam tubuh.

Kandidat PhD di Fakultas Kedokteran Universitas Kobe, Jepang, dr Adam Prabata menyebutkan mereka yang sudah disuntik vaksin Sinovac di beberapa negara, sebesar 99,23 persen masih memiliki kekebalan setelah 3 bulan disuntik.

Namun, katanya, hingga saat ini belum ada penelitian yang bisa mengungkapkan usia dari kekebalan akan bertahan.

Sementara itu, dia juga mengungkpakan jika kekebalan alami terhadap virus corona pada penyintas covid-19 bisa bertahan hingga 8 bulan.

"Angka ini, tergantung pada kondisi masing-masing orang juga," tulisnya dikutip dari akun instagramnya.

Dia juga menuliskan jika kekebalan dari vaksin covid-19 Sinovac baru bisa terbentuk setelah 28 hari penyuntikkan .

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

kekebalan Vaksin Covid-19
Editor : Mia Chitra Dinisari

Artikel Terkait



Berita Lainnya

    Berita Terkini

    back to top To top