Ilustrasi/eharmony
Health

Pemakai Kacamata Lebih Kecil Risiko Terinfeksi Virus Corona

Mia Chitra Dinisari
Selasa, 23 Februari 2021 - 09:25
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Orang yang memakai kacamata bisa tiga kali lebih kecil kemungkinannya untuk terinfeksi oleh virus corona, menurut sebuah penelitian dari India.

Hal itu, karena salah satu cara virus masuk ke tubuh adalah dengan menyentuh mata, hidung, atau mulut mereka setelah bersentuhan dengannya.

Sehingga, para peneliti di India mengatakan orang-orang yang memakai kacamata lebih jarang menggosok mata dan karenanya berisiko lebih rendah tertular Covid-19.

Dalam studi non-peer review yang dipublikasikan di situs medRxiv, para peneliti mempelajari 304 orang (223 pria dan 81 wanita) di sebuah rumah sakit di India utara selama dua minggu musim panas lalu. Para pasien berusia antara 10 dan 80 tahun dan semuanya melaporkan gejala Covid.

Dari mereka, 19 persen mengatakan bahwa mereka kebanyakan memakai kacamata.

Para peneliti menemukan peserta menyentuh wajah mereka rata-rata hingga 23 kali setiap jam dan mata mereka rata-rata tiga kali per jam.

Mereka menemukan risiko tertular Covid-19 dua hingga tiga kali lebih rendah di antara mereka yang memakai kacamata.

“Menyentuh dan menggosok mata dengan tangan yang terkontaminasi mungkin merupakan rute infeksi yang signifikan,” kata laporan itu dilansir dari Independent.

"Penggunaan kacamata dalam jangka panjang dapat mencegah menyentuh dan menggosok mata berulang kali." tambah pernyataan itu lagi.

Dokter sebelumnya merekomendasikan agar orang yang memakai lensa kontak beralih ke kacamata untuk menghindari kemungkinan penularan virus corona dari tangan ke mata.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro