Bisnis.com, JAKARTA- PT Piaggio Indonesia menawarkan kemudahan dan kenyamanan akses bagi para pecinta otomotif dan gaya hidup di wilayah Depok dan sekitarnya dengan pembukaan dealer ke-42 Piaggio Vespa Authorized Dealer - DPM Depok.
Marco Noto La Diega, President Director of PT Piaggio Indonesia, mengungkapkan memperluas jaringan dealership premium menjadi salah satu pilar pendukung perusahaan untuk memperkuat brand Piaggio dan Vespa secara konsisten, sekaligus menjawab kebutuhan dan keinginan customer.
Kemitraan terkini dengan PT Dwi Pratama Mandiri, lanjutnya menjadi salah satu langkah strategis perusahaan untuk terus menerus mengembangkan strategi premiumisasi Piaggio Group melintasi wilayah sekitar Jakarta.
"Piaggio Vespa DPM Depok merupakan diler ke-42 yang kami bangun, dan sekali lagi, ini merupakan kemajuan penting dalam membangun keberadaan brand dan produk kami,” katanya, Jumat (12/3/2021).
Jimmi Effendi, Direktur PT Dwi Pratama Mandiri, menambahkan pihaknya ingin terus mendukung PT Piaggio Indonesia dalam memperkuat posisi di industri roda 2 Indonesia.
DPM Depok adalah dealer ke-5 perusahaan dan siap melayani pelanggan di Depok dan sekitarnya.
"Seperti semua diler kami lainnya, DPM Depok dihadirkan untuk memberikan kenyamanan dan kemudahan akses bagi customer dalam menemukan produk yang paling sesuai, serta melakukan perawatan rutin terhadap skuter Piaggio atau Vespa kesayangan mereka," katanya.