Pembagian masker N95 kepada pengendara di wilayah Pejaten Barat, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu./Antara
Health

Luhut Imbau Masyarakat Budayakan Pakai Masker hingga Bertahun-Tahun ke Depan, Ada Apa?

Aprianus Doni Tolok
Senin, 9 Agustus 2021 - 22:23
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA — Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengimbau masyarakat untuk terus membudayakan memakai masker dalam aktivitas keseharian.

Menurutnya, keberadaan Covid-19 varian Delta yang lebih mudah menular membutuhkan kerja keras semua pihak dalam pengendaliannya, termasuk peran masyarakat.

“Kami imbau supaya seluruh masyarakat untuk membudayakan dalam memakai masker, karena kita mungkin akan hidup bertahun-tahun ke depan dengan masker ini, karena masker menjadi salah satu alat di samping vaksin dalam mencegah varian Delta,” ujarnya dalam konferensi pers, dikutip dari YouTube Setpres, Senin (9/8/2021).

Masyarakat juga diminta untuk terus meningkatkan kedisiplinan dalam menerapkan protokol kesehatan agar capaian pengendalian pandemi yang mulai baik tidak menjadi sia-sia.

Dia memastikan pemerintah juga berupaya keras meningkatkan strategi 3T (tracing, testing,treatment), serta vaksinasi.

Adapun, pemerintah resmi mengumumkan perpanjangan PPKM level 3 dan 4 di Jawa-Bali pada 10-16 Agustus 2021.

Menko Luhut mengatakan, kebijakan perpanjangan PPKM ini dilakukan pemerintah dengan mempertimbangkan berbagai aspek, serta masukan-masukan dari berbagai ahli di bidangnya.

Dia juga menambahkan, bahwa pemerintah akan melakukan evaluasi rutin untuk kebijakan PPKM.

“Evaluasi PPKM di Jawa-Bali dilakukan setiap satu kali seminggu. Sementara untuk luar Jawa-Bali dilakukan dalam satu kali dalam dua minggu," ujarnya.

 

Editor : Nancy Junita
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro