Bisnis.com, SOLO - Film Indonesia berjudul 'Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas' bakal tayang di Festival Film Busan 2021.
Busan International Film Festival (BIFF) mengumumkan film Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas akan ditayang pada Oktober mendatang bersama dengan film Yuni dan Laut Memanggilku.
Film besutan Edwin yang diadaptasi dari novel berjudul sama karya Eka Kurniawan itu masuk ke dalam kategori program A Window on Asian Cinema.
Sebelumnya, film tersebut juga telah berhasil meraih Golden Leopard di Locarno International Film Festival, Agustus lalu.
Sementara itu, film yang miliki judul bahasa Inggris 'Vengeance is Mine, All Others Pay Cash' bakal tayang di bioskop Indonesia pada akhir 2021.
Film ini dibintangi oleh Marthino Lio, Ladya Cheryl, Reza Rahadian, Ratu Felisha, dan Sal Priadi sebagai pemeran utama.
Sal Priadi pun sempat membuat heboh netizen Twitter saat dirinya mengumumkan bakal membintangi film ini.
Sinopsis
'Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas' menceritakan persahabatan dua laki-laki bernama Ajo Kawir dan Tokek.
Ajo Kawir (Marthino Lio) mengalami masalah impotensi.
Hal itu pun berpengaruh pada pembawaannya yang ingin selalu terlihat macho.
Agar tak dipandang sepele, ia menjadi pribadi yang suka berkelahi dan tidak peduli dengan keadaan sekitar.
Sifat serampangan Ajo Kawir kemudian runtuh saat dirinya bertemu dengan seorang perempuan tangguh lainnya bernama Iteung (Ladya Cheryl).
Iteung pun menerima Ajo Kawir apa adanya.
Pasalnya, Iteung diam-diam mendapat kepuasan dari laki-laki lain yang tak lain adalah Budi Baik (Reza Rahardian).
Permasalahan pelik itu akhirnya membawa Ajo Kawir bertemu dengan wanita lain bernama Jelita (Ratu Felisha).