Cuplikan drama korea Hometown Cha-Cha-Cha/netflix.com
Entertainment

Fakta di Balik Desa Gongjin di Hometown Cha-Cha-Cha: Semua Lokasi Syuting Memang Ada

Restu Wahyuning Asih
Senin, 18 Oktober 2021 - 10:09
Bagikan

Bisnis.com, SOLO - Episode terakhir Hometown Cha-Cha-Cha sukses menembus rating tertinggi di akhir penayangannya.

Aktor Kim Seon Ho dan Shin Min Ah pun dibanjiri pujian warganet karena akting mereka yang memukau.

Keduanya sukses menghantarkan para penonton untuk menangis karena jalan cerita yang sedih.

Sesuai prediksi, episode 15 penuh dengan cerita sedih di balik semua rahasia warga Gongjin.

Gongjin yang merupakan desa di dekat pantai, ternyata menyimpan rahasia-rahasia kelam dalam penduduknya.

Berbeda dengan suasananya yang cantik, warga sekitar ternyata memiliki kesedihannya sendiri-sendiri.

Nah berikut 4 fakta menarik Desa Gongjin dalam Hometown Cha-Cha-Cha

1. Desa Fiktif

Nama Gongjin sengaja dibuat oleh tim produksi tVN.

Terlepas dari namanya yang fiktif, namun desa tersebut benarlah ada di dekat pantai di Korea Selatan.

Gongjin diketahui adalah nama lain dari desa Cheongjin yang berada di Pohang.

Desa ini terletak di sebelah tenggara Kota Seoul yang terkenal dengan wilayah pesisirnya.

Untuk mencapai lokasi ini, masyarakat harus menempuh waktu 3 jam saat naik kendaraan darat atau 1 jam saat naik pesawat.

2. Klinik Gigi Hyejin

Lokasi yang dipakai oleh Yoon Hyejin (Shin Min Ah) untuk membuka praktek dokter giginya adalah sebuah klinik kesehatan.

Akhirnya untuk keperluan syuting, klinik kesehatan yang juga pusat kesejahteraan masyarakat (puskesmas) itu pun dicat ulang untuk mendapatkan suasana yang baru.

Lokasi klinik gigi ini yakni berada di 1884-2, Haen-ro, CHeongha-myeon, Buk-gu Pohang-si, Gyeongsangbuk-do.

3. Kafe Oh Yoon

Kafe ini ternyata adalah sebuah pabrik perangkat keras yang berada di lokasi yang sama dengan klinik gigi Hyejin.

Tim produksi terpaksa menggunakan bangunan luar untuk keperluan syuting.

Sementara syuting yang memperlihatkan isi dalam kafe harus dilakukan di dalam studio yang sudah ditata sedemikian rupa.

4. Kapal di Atas Bukit

Salah satu adegan yang paling menarik dalam Hometown Cha-Cha-Cha adalah kapal di atas bukit milik Hong Dusik.

Dalam drama tersebut, Dusik mengaku bahwa kapal di atas bukit tersebut sengaja dinaikkan menggunakan helikopter.

Kapal tersebut pun menjadi barang berharga Hong Dusik karena itu adalah milik mendiang kakeknya.

Namun tahukah Anda ternyata kapal tersebut memanglah berada di atas bukit.

Kapal di atas bukit tersebut dibuka sebagai objek wisata oleh warga setempat.

Kapal tersebut pun bisa dilihat di Pohang Sabang Memorial Park – Puncak Mugeunbong.

Taman ini dibuka pada tahun 2007 untuk memperingati 100 tahun proyek pengendalian erosi modern di Korea.

Proyek ini tentang pencegahan bencana alam di Korea dan mereka mulai menanam pohon dan menaikkan tepi sungai pada masa pemerintahan Presiden Park Chung-hee.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro