Putusan lembaga sensor hingga kemarahan Chris Evans
Putusan Lembaga Sensor Film (LSF)
Kemungkinan besar, Lightyear tak akan ditayangkan di bioskop Indonesia apabila Disney menolak memotong adegan LGBT tersebut.
Lembaga Sensor Film (LSF) sendiri pun belum mendapat mengajuan sensor dari Disney untuk film Lightyear.
Chris Evans marah
Menanggapi beberapa boikot yang datang untuk Lightyear, aktor Chris Evans mengungkapkan kekesalahannya di depan wartawan.
Chris Evans mengatakan bahwa orang-orang yang tidak bisa menerima Lightyear adalah orang idiot. Menurutnya harus ada keterbukaan untuk bisa bertahan di dunia hiburan, khususnya saat menyangkut film.
"Orang-orang ini idiot," kata Chris Evans kepada Reuters Television saat adegan LGBT yang dicekal oleh negara lain.
Sinopsis Lightyear
Diambil dari tokoh Toy Story, Buzz Lightyear, film ini akan fokus pada kisah para penjelajah luar angkasa.
Lightyear mengisahkan kapten Unit Perlindungan Alam Semesta dari korps Space Ranger Aliansi Intergalaksi yang harus melakukan perjalanan ke luar angkasa.
Ia pun diberikan misi yang berbahaya di sebuah planet asing. Namun di tengah perjalanan ia bertemu dengan sekelompok robot jahat yang bisa menggagalkan misinya.