Cara download status Whatsapp./unsplash
Relationship

Cara Edit Pesan Whatsapp yang Sudah Terkirim, Gak Perlu Dihapus

Mia Chitra Dinisari
Minggu, 16 Oktober 2022 - 08:39
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - WhatsApp sedang bersiap-siap menyiapkan fitur untuk mengedit pesan yang telah dikirim.

Editing ini bisa untuk memperbaiki kesalahan atau menambah isi pesan.

Menurut WaBetaInfo, WhatsApp versi 2.22.22.14, pengguna WhatsApp akan memiliki waktu lima belas menit untuk mengedit pesan setelah pesan dikirim.

Pesan sudah tidak bisa diubah setelah 15 menit berlalu.

Selain itu, pesan "yang diedit" akan muncul notifikasi bahwa pesan tersebut telah mengalami modifikasi pada penerimanya.

Namun, jika ponsel penerima mati untuk beberapa saat dan hidup kembali beberapa jam kemudian, WhatsApp tidak dapat menjamin bahwa mereka akan melihat versi pesan yang telah diedit. Hal serupa terjadi ketika pengguna menghapus pesan secara permanen untuk semua orang.

Perusahaan di bawah Meta itu belum mengumumkan tanggal rilis untuk Pesan yang Diedit WhatsApp. Karena saat ini masih dalam pengembangan. Untuk memastikan Anda memiliki fitur terbaru, Anda disarankan untuk mengunduh aplikasi versi terbaru. Dan terus perbarui aplikasi.

Saat ini, belum ada tanggal pasti untuk peluncuran fungsi pengeditan pesan WhatsApp. Seperti biasa, perlu waktu berminggu-minggu atau berbulan-bulan untuk diluncurkan. Seperti halnya fitur yang sedang diuji baru-baru ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro