Erina Gudono/instagram
Entertainment

Ini 7 Sumber Air yang Dipakai Siraman Erina Gudono, Salah Satunya Air Zamzam

Anisatul Umah
Sabtu, 10 Desember 2022 - 06:34
Bagikan

Bisnis.com, SOLO - Kaesang Pangarep dan Erina Gudono telah selesai menjalani proses siraman pada Jumat (9/12/2022).

Acara siraman tersebut dilakukan di kediaman masing-masing yakni di Solo dan Yogyakarta. Calon mempelai perempuan, Erina Gudono, melakukan siraman di kediamannya daerah Purwosari, Sinduadi, Mlati, Sleman.

Air yang digunakan siraman oleh Erina ternyata berasal dari tujuh sumber yang beberapa di antaranya terbilang sakral, salah satunya air zamzam.

Selain air zamzam, air siraman Erina juga berasal dari kediaman calon pengantin pria, calon pengantin wanita, Kraton Ngayoyakarta Hadiningrat, Kraton Surakarta, Pura Mangkunegaran, dan Pakualaman.

Sejumlah tamu juga turut serta dalam proses siraman. Seperti Permaisuri GKR Hemas, istri Wakil Gubernur, GKBRAy Atika Purnomowati; Siti Faridah Pratikno, Sutati Muhaimin, Zulaikha Surenggane, dan Nyai Hj. Fatimatuz Zahro.

Setelah mengikuti siraman, Erina dikeringkan dan dikenakan singep kain batik bermotif grompol. Pengenaan kain batik bermotif grompol di pundak Erina diyakini memiliki tanggung jawab untuk mengumpulkan segala cinta dari kedua keluarga.

Grompol memiliki arti menyatu dan rukun. Sedangkan kain batik yang dikenakan saat menjalani upacara siraman bermotif nogosari. Lalu dilakukan pemotongan rambut Eria di tiga bagian.

Bagian dahi bermakna ikhlas, siap meninggalkan masa muda dan lajang. Rambut di ubun kepala mengingatkan untuk selalu rendah hati. Dan rambut bagian tengkuk mengingatkan agar berani untuk introspeksi diri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Anisatul Umah
Sumber : Harian Jogja
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro