Bisnis.com, SOLO - Kata gaul yang secara sengaja maupun tidak sengaja tercetus di tengah masyakarat lambat laun akan menjadi percakapan yang lumrah.
Ucapakan di media sosial pun bisa menjadi bahasa baru yang akan muncul dan diserap sebagai bahasa sehari-hari.
Misalnya saja wibu, pelakor dan pebinor. Berawal dari julukan, deretan kata tersebut kini masuk ke dalam Kamus Besar Bahas Indonesia (KBBI).
Seperti diketahui, dua kali dalam setahun secara rutin KBBI akan melakukan pemutakhiran kamus. Tepatnya di setiap bulan April dan Oktober.
Per Oktober 2022, terdapat 11 kata gaul yang resmi masuk KBBI. Berikut daftarnya:
- Ambis - (kependekan) ambisius:berkeinginan keras mencapai sesuatu (harapan, cita-cita); penuh ambisi
- CLBK - (singkatan) cinta lama bersemi kembali
- Cogan - (akronim) cowok ganteng. arti lain: panji-panji sebagai tanda; lencana yang mengandung semboyan; kata-kata semboyan
- Jayus - tidak lucu
- Kuper - (akronim) kurang pergaulan
- Maljum - (akronim) malam Jumat
- Pebinor - (akronim) perebut bini orang (laki-laki yang merebut istri orang)
- Pelakor - (akronim) perebut laki orang; sebutan untuk perempuan yang menggoda dan merebut suami orang; selingkuhan
- Santuy - santai; bebas dari rasa ketegangan; dalam keadaan bebas dan senggang
- Unyu - lucu
- Wibu - orang yang terobsesi dengan budaya dan gaya hidup orang Jepang