Bisnis.com, JAKARTA – Muncul rumor di media sosial, Bruno Mars akan menggelar konser di Jakarta pada 2024. Rumor tersebut muncul karena adanya unggahan sebuah foto yang dianggap sebagai Bruno Mars.
Akun @tiketXid menggunggah sebuah foto siluet seorang pria menggunakan topi fedora dengan memegang standing mic. Siluet tersebut tampak seperti Bruno Mars dengan ciri khasnya yang kerap menggunakan fedora.
Akun tersebut tidak menuliskan caption apapun pada unggahannya Sabtu (18/11) lalu. Netizen menduga bahwa pelantun lagu Just The Way You Are itu akan mengadakan konser di Indonesia.
Pada situs resmi Bruno Mars, Jakarta tidak ada dalam daftar kota yang akan dikunjunginya pada tur konsernya di Asia.
Dalam situs resminya, dia hanya akan mengunjungi Tokyo, Jepang. Bahkan, Ia akan menggelar konser di Tokyo Dome selama tujuh hari yaitu pada 11, 13, 14, 16, 18, 20 dan 21 Januari 2024.
Selain Tokyo, pria bernama asli Peter Gene Hernandez itu belum memiliki jadwal kota lain di Asia untuk tur konsernya pada 2024.
Konsernya di Jepang digelar setelah menyelesaikan tur di Amerika Serikat. Ia masih akan konser di Hollywood pada 7 Desember mendatang dengan diikuti beberapa jadwal lainnya.
Meskipun banyak yang berharap bahwa Bruno Mars benar-benar akan menggelar konser di Indonesia, namun kedatangan Bruno Mars ke Jakarta untuk menggelar konser belum dapat dibuktikan kebenarannya.
Mengingat informasi terkait jadwal tur dunia Bruno Mars yang selama ini diumumkan langsung melalui situs resminya. (Luygi Ambhara Putri)