Manfaat madu bagi kesehatan
Health

Ahli Gizi Sebut Madu dan Gula Aren Tak Lebih Baik daripada Gula Putih

Mutiara Nabila
Senin, 5 Agustus 2024 - 18:35
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA — Kandungan gula berlebihan dalam makanan dan minuman tengah jadi masalah besar yang mengganggu kesehatan banyak orang. Namun, menggantinya dengan gula alami pun ternyata tak jadi jawaban.

Mengutip Times of India, menurut Ahli Gizi Sonakshi Joshi, terlepas dari jenis gula apapun, swmua pilihan tersebut pada dasarnya sama terkait dengan reaksi yang akan dikeluarkan oleh tubuh.

"Gula tersebut akan tetap dipecah menjadi glukosa dalam tubuh, yang memicu respons insulin yang serupa," ujarnya.

Artinya, baik mengonsumsi gula aren atau madu tidak akan membuat kadar insulin berkurang atau tidak melonjak, sama halnya dengan gula putih.

Ahli gizi itu, dalam sebuah video yang diunggah di Instagramnya juga menjelaskan bahwa alternatif gula ini memiliki indeks glikemik yang sebanding dengan gula putih.

Lantas, apa pilihan yang lebih baik?

Joshi mengatakan untuk pilih kurma. Namun, konsumsinya tetap harus dibatasi dan berhati-hati. Pasalnya kurma mengandung kalori dan serat yang tinggi. 

Inti dari semua ini adalah bahwa gula tetaplah gula, dan moderasi adalah mantranya. Semua alternatif gula akan tetap dipecah menjadi glukosa, memicu respons insulin yang sama, dan memiliki indeks glikemik yang sebanding dengan gula rafinasi. 

Sonakshi Joshi menyarankan untuk tetap berhati-hati dan waspada terhadap asupan gula, apa pun jenisnya. 

"Tetap bugar, tetap sehat, dan jangan tertipu oleh mitos pengganti gula," katanya.

Dia menambahkan, jika bicara soal gula, hal itu terutama bergantung pada seberapa banyak yang dikonsumsi, bukan terkait dari mana sumbernya.

Untuk mengurangi jumlah gula dalam asupan harian, Joshi mengimbau untuk mengurangi makan makanan kemasan dan cepat saji. Makanlah makanan utuh dari sumber alami. 

Selain itu, tetap jaga tubuh agar aktif secara fisik dan upayakan gaya hidup yang seimbang.

Penulis : Mutiara Nabila
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro