Travel

Beli Tiket Pesawat di AirAsiaGo

Atiqa Hanum
Selasa, 17 Juni 2014 - 16:01
Bagikan

JAKARTA—AirAsiaGo yang dikelola oleh AirAsiaExpedia luncurkan website dengan wajah baru yang selaras dengan perkembangan teknologi yang diterapkan oleh Expedia. Kali ini pelanggan dapat membeli tiket pesawat saja, hotel saja, atau secara paket tiket dan hotel di online travel portal tersebut. Peluncuran tersebut diresmikan oleh General Manager AirAsiaGo, Darren Goh di Jakarta, beberapa waktu lalu.

“Perkembangan teknologi sangat mempengaruhi bisnis ini sehingga kami ingin menyempurnakannya lewat pelayanan yang lebih baik guna memenuhi kebutuhan konsumen dalam perjalanan dengan langkah-langkah yang sangat mudah tentunya,” ucap Darren.

                Selain itu, peluncuran di Negara Indonesia menjadi yang pertama di Asia dan sekaligus meluncurkan fitur awal dari mobile web AirAsiaGo. Head of Marketing AirAsiaGo Indonesia, Stanly Fredrik Napoleon mengatakan bahwa travelling saat ini sudah menjadi tren gaya hidup masyarakat Indonesia, sehingga dengan menghadirkan banyak pilihan penerbangan atau paket wisata dengan harga yang terjangkau dapat memenuhi kebutuhan masyarakat pada umumnya.

“Kami melakukan perubahan ke platform dengan sistem baru ini karena ingin menangkap pelanggan yang ingin lebih mudah, lebih instan dan lebih cepat, ya salah satunya sekarang kita menghadirkan pembelian tiket pesawat saja sudah bisa,” jelas Stanly.

Dia menambahkan bahwa cara booking step juga menjadi lebih mudah. Pelanggan akan dibimbing dengan tujuh langkah proses yang mudah. Fitur-fitur dibuat lebih menjelaskan tentang informasi produk itu sendiri seperti fasilitas hotel apa saja, peta daerah yang akan dikunjungin, informasi tentang tempat-tempat wisata daerah sekitarnya. Lalu, pelanggan dapat mengetahui berapa orang yang sudah membeli kamar di salah satu hotel dalam kurun waktu 24 jam. Jadi, masyarakat Indonesia yang biasanya suka dengan rekomendasi orang lain akan mendapat hanya dengan melihat di AirAsiaGo.

“Kami memang mengunggulkan khusus untuk pembelian paket karena lebih hemat hingga 25% daripada membeli secara partial, tiket saja atau hotel saja. Karena pelanggan kami 51% membeli paket, dan sisanya 49% membeli hotel saja. Namun, lebih murah jika membeli secara paket,” jelasnya.

Selain itu, dilihat dari pertumbuhan perubahan tersebut, ditargetkan akan memberikan dapak kenaikan 15%-20% dari website sebelumnya. Stanley juga memaparkan bahwa langkah AirAsiaGo kedepan yang terdekat akan mengadakan fasilitas penyewaan mobil atau kendaraan lain yang sedang diatur. Untuk segi pembayaran pun saat ini hanya bisa menggunakan kartu kredit saja, namun dua hingga tiga tahun kedepan suda bisa menggunakan debit atau payment.

Penulis : Atiqa Hanum
Editor : Atiqa Hanum
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro