Bisnis.com, NEW YORK – Film sekuel Divergent, Allegiant, gagal menggeser film Zootopia yang telah berada di puncak box office selama tiga minggu berturut-turut.
Allegiant, yang dibintangi oleh Shailene Woodley dan Theo James, hanya mampu memperoleh pendapatan US$29 juta di pekan pertama peluncurannya.
Jumlah tersebut merosot jauh dari film-film sebelumnya, yakni Divergent (2014) dengan pendapatan US$54,6 juta dan Insurgent (2015) dengan pendapatan US$52,3 juta. Merosotnya jumlah pendapatan memang wajar untuk film sekuel seperti yang dialami oleh seri The Hunger Games, meski penurunannya tidak terlalu jauh.
Sama juga seperti seri The Hunger Games, seri ketiga dari film seri Divergent juga dibagi menjadi dua. Allegiant dirilis pada tahun ini, sementara bagian keduanya, Ascendant, akan dirilis pada 9 Juni 2017.
Film pendatang baru lainnya di jajaran box office, yaitu Miracles from Heaven, yang dibintangi Jennifer Garner, juga tidak mampu mendapatkan jumlah pendapatan yang besar. Film itu hanya meraih US$15 juta dan duduk di posisi tiga.
Zootopia, film animasi produksi Disney yang bercerita tentang kota yang dihidupi oleh para binatang, berada di posisi satu US$38 juta. Penjualan dosmetik film tersebut sejauh ini sudah mencapai jumlah US$201 juta.
Namun bisa jadi pada pekan ini film Zootopia akan tergeser dari posisi puncak box office, dengan masuknya film Batman v Superman: Dawn of Justice, yang telah ditunggu-tunggu para penggemarnya. Film yang dibintangi Ben Affleck dan Henry Cavill itu rencananya dirilis pada 25 Maret.
Berikut ini adalah daftar 10 film terlaris akhir pekan lalu.
- Zootopia (US$38 juta)
- The Divergent Series: Allegiant (US$29 juta)
- Miracles from Heaven (US$15 juta)
- 10 Cloverfield Lane (US$12,5 juta)
- Deadpool (US$8 juta)
- London Has Fallen (US$6,8 juta)
- Whiskey Tango Foxtrot (US$2,8 juta)
- The Perfect Match (US$1,9 juta)
- The Brothers Grimsby (US$1,4 juta)
- The Revenant (US$1,2 juta)