Bisnis.com, JAKARTA - Bekerja di luar kantor kini tengah menjadi tren di berbagai belahan dunia seiring dengan perkembangan teknologi yang mempengaruhi pola kerja karyawan.
Head of Content portal properti Lamudi, Novriyadi, mengatakan di Amerika Serikat saat ini mulai muncul properti yang bisa dimanfaatkan untuk bekerja.
Di Silver Springs, Maryland misalnya, telah dibangun sebuah outdoor office yang dikembangkan oleh The Peterson Cos. Para karyawan di sana bisa duduk bekerja sambil menikmati pemandangan sekitar. Guna menunjang pekerjaan, di area itu juga disiapkan berbagai kebutuhan untuk bekerja seperti meja, kursi,listrik hingga internet.
“Proyek yang dinamakan ‘Outbox’ ini dirancang oleh mahasiswa jurusan teknologi dari Montgomery College. Desain kantor ini nantinya akan terbuka untuk publik dan dapat dilihat oleh masyarakat luas,” paparnya, Rabu (8/6/2016).
Novriyadi mengatakan banyak desainer berpendapat bekerja di luar ruangan dapat memunculkan kreativitas, karena bekerja dengan metode seperti ini tidak memaksakan suntuk “terkunci” bekerja di dalam ruangan. Selain itu, bekerja di luar ruangan juga lebih baik untuk otak, karena di luar sana terdapat banyak oksigen dibandingkan dengan di dalam ruangan yang didominasi dengan AC.
"Bekerja di luar kantor merupakan ide yang dapat diterapkan di Indonesia, karena cuaca cukup hangat di sini dan orang Indonesia sangat senang berada di luar. Kami berharap ini akan menjadi tren di sini, juga di masa depan." ujar Mart Polman, Managing Director Lamudi Indonesia.
Desain kantor lainnya yang diperkirakan akan menjadi tren adalah OfficePOD, yakni sebuah kantor kecil portabel yang bisa diletakkan di mana saja, termasuk di luar ruangan. Salah satu kelebihan pod ini adalah cepat dan mudah dibangun tanpa mengganggu struktur bangunan yang sudah ada.
Selain itu, kecenderungan kantor modern saat ini adalah memasukkan unsur-unsur alam ke dalam kantor seperti penggunaan panel kayu daur ulang, lantai beton dan karya seni. Pengaplikasian unsur-unsur ini memang sengaja dilakukan untuk menciptakan nuansa alami pada ruangan kantor.