Film si Unyil/Ramdha Mawadha
Entertainment

Hari Film Nasional: Animasi Petualangan Si Unyil Diluncurkan

Ramdha Mawaddha
Jumat, 31 Maret 2017 - 03:31
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA-- Dalam rangka perayaan Hari Film Nasional hari ini, 30 Maret, Perum Produksi Film Negara (PFN) dan PT Telekomunikasi Indonesia menggelar soft launching serial animasi Petualangan Si Unyil, Kamis (30/3).

Film yang diproduksi sejak 2016 ini merupakan hasil sinergi BUMN bersama PT Telekomunikasi Indonesia untuk anak-anak Indonesia agar semakin mengenal bangsanya dan mencintai Indonesia. Serial animasi ini juga diharapkan bisa sukses seperti serial sebelumnya dalam cerita boneka.

Direktur Utama Produksi Film Negara, M Abdul Aziz mengatakan jika PFN mencoba memunculkan kembali tokoh Si Unyil yang terkenal pada 1980an. Melihat tontonan anak Indonesia yang masih didominasi oleh produk luar, Abdul merasa penting untuk menghadirkan serial Si Unyil untuk memenuhi kebutuhan anak indonesia akan tontonan yang baik. "Saya berharap film ini bisa diterima dan ini menjadi penanda bangkitnya PFN," kata Abdul.

Produser dan Sutradara Petualangan Si Unyil, Chandra Endroputro yang menghadiri peluncuran mengatakan jika di season pertama serial ini tak hanya menampilkan karakter legendaris yang ada di panggung boneka Si Unyil dulu, namun ada tokoh baru yang menyesuaikan dengan kondisi masa kini.

Ditargetkan sebelum akhir tahun ini seluruh episode season pertama akan selesai. Selanjutnya untuk distribusi awal animasi Unyil akan ditayangkan di Usee TV yang merupakan layanan TV berbayar dari Indihome. Kemudian akan disirakan nasional lewat Free Air TV.

Dengan hadirnya serial si Unyil, diharapkan konten animasi lokal akan semakin banyak dan orang tua memiliki pilihan tontonan untuk anak anak.

Direktur Utama PFN M.Abdul Aziz, bersama Kepala Badan Ekonomi Kreatif, Triawan Munaf dan Direktur Keuangan PT Telkom, Harry M.Zen berfoto bersama karakter boneka Si Unyil pada soft launching Petualangan Si Unyil di Gedung PFN , Kampung Melayu Jakarta Timur, Kamis (30/3). Ramdha Mawaddha

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro