Pernikahan Dini
Selain sistem imun, maraknya pernikahan di usia dini juga menjadi alasan kenapa vaksin HPV harus diberikan sesegera mungkin bagi anak perempuan.
Kabid Pelayanan Sosial Yayasan Kanker Indonesia Provinsi DKI Jakarta dr Venita menyampaikan, vaksinasi HPV merupakan investasi kesehatan bagi anak-anak, khususnya remaja. Pemberian vaksin bisa memberi perlindungan di tengah gampangnya penyebaran virus HPV 16 dan 18 yang bisa hanya melalui sentuhan kulit.
“Setidaknya kalau sudah vaksin sejak remaja kita bisa lebih tenang karena sudah ada perlindngan ekstra saat dia memasuki usia menikah nantinya,” katanya.
Dia juga mengimbau bagi para wanita yang sudah aktif secara seksual untuk mau rutin melakukan pemeriksaan diri guna mencegah timbulnya kanker serviks. Sebab, menurutnya, kanker serviks kerap kali menyerang wanita pada masa produktif yang masih sangat dibutuhkan keluarga.