Bisnis.com, DENPASAR - Rumah Sakit Mata Bali Mandara akan meningkatkan pelayanan dengan menyediakan teknologi laser-assisted in-situ keratomileusis atau Lasik.
Penyediaan alat untuk prosedur pembedahan yang menggunakan laser untuk koreksi penglihatan ini diharapkan membantu masyarakat di Pulau Dewata.
"Kami menargetkan layanan Lasik sudah bisa dibuka tahun ini sehingga masyarakat yang membutuhkan layanan ini tak perlu lagi jauh-jauh pergi ke Jakarta, Bandung atau Surabaya," papar Direktur RS Mata Bali Mandara Ni Made Yuniti, Minggu (30/4/2017).
Baca Juga KPK Tangkap Miryam Haryani |
---|
Lasik bertujuan untuk memperbaiki kesalahan bias, dengan membentuk kembali kornea. Dengan operasi ini, cahaya yang jatuh pada kornea dapat benar-benar fokus pada retina. Lasik diyakini dapat menghilangkan kebutuhan kacamata atau lensa kontak dan meningkatkan penglihatan.
Saat ini, pengadaan alat tersebut tengah dalam proses tender oleh pemerintah pusat senilai Rp23 miliar.
RS Mata Bali Mandara juga sudah dilengkapi dengan alat diagnosis kelainan mata yang disebabkan penyakit diabetes dan hipertensi. Penderita hipertensi dan diabetes disarankan melakukan pemeriksaan mata secara rutin setiap satu tahun sekali untuk mencegah gangguan penglihatan yang lebih serius seperti kebutaan.
Baca Juga Turunkan Berat Badan, Makanlah Pisang |
---|