LEGO Stranger Things - Dok. Hypebeast.com
Fashion

LEGO Rilis Kolaborasi Bersama Serial Stranger Things Seharga Rp2,8 juta

Ria Theresia Situmorang
Rabu, 4 September 2019 - 14:13
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Beberapa bulan lalu, LEGO mengumumkan kolaborasi spesialnya dengan Netflix untuk serial hits Staranger Things yakni 75810 Stranger Things: The Upside Down.

Set bongkahan figur yang berjumlah 2.287 ini akan membentuk rumah Byers di season pertama bersama dengan karakter krusial seperti Eleven, Mike, Dustin, Chief, Jim Hopper, Lucas, Will, Joyce Byers dan bahkan Demogorgon.

Dikutip dari Hypebeast.com, sebagai salah satu seri LEGO yang paling unik, figure yang terbentuk secara sempurna dapat dilipat untuk menunjukkan dua sisi yakni dunia paranormal dari Upside Down dan juga rumah Byers.

Beruntungnya. bagi member LEGO non VIP masih bisa mengamankan seri ini karena LEGO baru saja mengumumkan penambahan produksi seri ini yang sudah bisa didapatkan di outlet LEGO dengan harga USD200 atau Rp2,8 juta.

Stranger Things sendiri adalah serial populer Netflix yang banyak berkolaborasi dengan brand terkenal seperti H&M, Nike dan lain sebagainya.

Didesain bersama dengan Netflix, LEGO yang berjumlah 2.287 bongkahan ini akan dilengkapi dengan lampu natal dan dinding yang dilengkapi dengan alfabet di bagian dinding.

LEGO Stranger Things pertama kali akan mulai tersedia di retail LEGO pada 1 Juni hanya untuk member VIP. Sementara itu, Netflix baru saja merilis season ketiganya pada 4 Juli lalu.

 

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro