Festival Film Indonesia - Dok. Instagram @festivalfilmid
Entertainment

Daftar Pemenang FFI 2019: Kucumbu Tubuh Indahku Boyong 8 Piala Citra

Ria Theresia Situmorang
Minggu, 8 Desember 2019 - 21:32
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Perhelatan bergengsi di dunia perfilman Tanah Air, Festival Film Indonesia (FFI) 2019 akhirnya dihelat di Jakarta, pada Minggu (8/12/2019) malam.

Film Kucumbu Tubuh Indahku produksi Fourcolours Films berhasil meraih piala citra untuk kategori paling bergengsi dalam ajang ini yakni Film Cerita Panjang Terbaik.

Total dari 22 piala citra yang diperebutkan, film Kucumbu Tubuh Indahku karya sutradara Garin Nugroho berhasil meraih total 8 piala citra untuk kategori masing-masing; Film Cerita Panjang Terbaik, Sutradara Terbaik, Pemeran Utama Pria Terbaik, Pemeran Pendukung Pria Terbaik, Pengarah Artistik Terbaik, Penyunting Gambar Terbaik, Penata Musik Terbaik dan Penata Musik Terbaik.

Sementara itu, Gundala berada di posisi  kedua dengan perolehan 3 piala citra untuk kategori Pengarah Sinematografi Terbaik, Pengarah Efek Visual, dan Penata Suara Terbaik.

Dua film drama yakni Dua Garis Biru dan Keluarga Cemara masing-masing membawa pulang 2 piala, yangmana Gina S. Noer ikut memenangkan dua piala tersebut, yakni kategori penulis skenario asli terbaik untuk film Dua Garis Biru, dan penulis skenario adaptasi terbaik untuk film Keluarga Cemara bersama Yandy Laurens.

Berikut daftar pemenang Festival Film Indonesia 2019

Film Cerita Panjang Terbaik: Kucumbu Tubuh Indahku - Produksi: Fourcolours Films - Produser: Ifa Isfansyah

Lifetime Achievement Award: Ade Irawan

Sutradara Terbaik: Garin Nugroho – Kucumbu Tubuh Indahku

Penulis Skenario Asli Terbaik: Gina S. Noer – Dua Garis Biru

Penulis Skenario Adaptasi Terbaik: Gina S. Noer, Yandy Laurens – Keluarga Cemara

Pemeran Utama Pria Terbaik: Muhammad Khan – Kucumbu Tubuh Indahku

Pemeran Utama Wanita Terbaik: Raihaanun – 27 Steps Of May

Pemeran Pendukung Pria Terbaik: Whani Dharmawan – Kucumbu Tubuh Indahku

Pemeran Pendukung Wanita Terbaik: Cut Mini – Dua Garis Biru

Film Cerita Pendek Terbaik: Tak Ada Yang Gila Di Kota Ini – Wregas Bhanuteja

Pengarah Sinematografi Terbaik: Ical Tanjung – Gundala

Pengarah Artistik Terbaik: Edy Wibowo – Kucumbu Tubuh Indahku

Penata Efek Visual Terbaik: Abby Eldipie – Gundala

Penyunting Gambar Terbaik: Greg Arya – Kucumbu Tubuh Indahku

Penata Suara Terbaik: Khikmawan Santosa, Anhar Moha – Gundala

Penata Musik Terbaik: Ramondo Gascaro - Kucumbu Tubuh Indahku

Pencipta Lagu Tema Terbaik: Harry Tjahjono, Arswendo Atmowiloto - “Harta Berharga” - Keluarga Cemara

Penata Busana Terbaik: Retno Ratih Damayanti - Kucumbu Tubuh Indahku

Penata Rias Terbaik: Eba Sheba, Sutomo, Adi Wahono - My Stupid Boss 2

Film Dokumenter Panjang Terbaik: Help Is On The Way – Ismail Fahmi Lubis

Film Dokumenter Pendek Terbaik: Sejauh Kumelangkah – Ucu Agustin

Film Animasi Pendek Terbaik: Nussa Bisa – Bony Wirasmono

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro