Demam menjadi indikasi bahwa tubuh sedang melakukan perlawanan terhadap infeksi./Blogdoctoroz.com
Health

Apakah Demam Menjadi Ciri Utama Infeksi Virus Corona?

Gloria Fransisca Katharina Lawi
Selasa, 24 Maret 2020 - 20:46
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Salah satu gejala Covid-19 adalah demam, lantas bagaimana mengidentifikasi ukuran suhu saat terkena demam?

Dikutip dari laman Insider.com, Selasa (24/3/2020), ada sejumlah indikasi suhu yang teridentifikasi sebagai demam. Biasanya, suhu tubuh yang tinggi memang gejala dari sebuah penyakit.

Berdasarkan studi dari Cleveland Clinic, suhu 100.4°F saja bagi orang dewasa sudah menandakan demam, sementara bagi anak-anak dengan suhu yang lebih rendah sedikit bisa disebut demam. Kondisi ini juga sangat tergantung dengan bagaimana dan kapan suhu dites.

Umumnya, demam mengindikasikan bahwa tubuh sedang melakukan perlawanan terhadap infeksi. Hal ini kondisi umum tubuh saat merespon ragam virus dan gejala penyakit. Hal ini seringkali diasosiasikan dengan gejala seperti batuk, pilek, kelelahan, pegal tubuh, dan berkeringat.

Jika anda merasa mengalami demam, Charles Brantly, MD di Central Health menyarankan untuk memastikan kembali suhu tubuh anda, melakukan pendataan gerak suhu tubuh per hari. Hal ini terutama karena thermometer pun tidak selalu akurat dan suhu tubuh anda mungkin mengalami kenaikan maupun penurunan sepanjang hari.

Demam sendiri merupakan gejala dari Virus Corona atau Covid-19. Jika anda berasumsi bahwa demam yang dialami sebagai gejala Covid-19, maka seturut anjuran CDC anda perlu mengurus diri anda sendiri dan mengisolasi diri untuk mencegah penyebaran virus ini ke orang lain.

Berikut adalah sejumlah pilihan bagaimana anda bisa mengukur suhu tubuh Anda, misalnya dari ketiak, kepala, mulu, telinga, dan juga lubang dubur. Metode umum dan termudah dalam mengukur suhu menurut Chawapon Kidhirunkul, MD dari BDMS Wellness Clinic melalui lubang dubur.

Sementara itu, UK's National Health Service merekomendasikan temometer digital untuk mengukur suhu tubuh. Alasannya, model termometer ini lebih murah dan mudah diaplikasikan. Berikut beberapa tahap mengukur suhu tubuh:

1. Letakkan termometer ke lidah.

2. Tutuplah mulut anda, dan katupkan termometer selama pengukuran

3. Sesuai arahan pembuat termometer, anda perlu mengatur lama pengecekan, atau jika ini termometer digital umumnya sudah dilengkapi pengatur waktu.

4. Ketika waktu pengetesan sudah selesai, keluarkan termometer dari dalam mulut dan bacalah suhu yang tertera.

5. Pastikan untuk membersihkan termometer yang sudah digunakan agar tetap higienis.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro