Ilustrasi/Imgbuddy
Health

Menyikat Gigi Bisa Mencegah Virus Corona

Krizia Putri Kinanti
Kamis, 30 April 2020 - 14:25
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Menyikat gigi bisa membantu mencegah penyebaran virus corona, kata seorang dokter gigi terkemuka. Kebanyakan pasta gigi mengandung deterjen yang sama dengan gel tangan antibakteri.

Karena virus ini paling umum disebarkan oleh saliva dan tetesan cairan dari mulut, ini dapat membantu membunuh kuman sebelum mereka memiliki kesempatan untuk melanjutkan penyebaran virusnya.

Prof Martin Addy, professor emeritus kedokteran gigi di the University of Bristol, merekomendasikan agar petugas kesehatan di garis depan pandemi menyikat gigi mereka sebelum mengenakan alat pelindung diri (APD).

“Dari pengetahuan saya sendiri dan mendengarkan para ahli, sumber utama tetesan berasal dari air liur. Karena itu saya agak terkejut bahwa profesi kedokteran gigi belum mempromosikan kebersihan mulut, melalui menyikat gigi dengan pasta gigi, dalam pendekatan pencegahan terhadap Covid-19,” ujar Prof Martin Addy, professor emeritus kedokteran gigi di the University of Bristol, dikutip Metro.co.uk, Kamis (30/4/2020).

Mayoritas, jika tidak semua pasta gigi, mengandung deterjen, yang memberikan sifat antimikroba yang signifikan pada produk.

“Memang, deterjen yang sama ada dalam banyak formulasi cuci tangan, direkomendasikan untuk melawan virus corona.’ British Dental Association setuju bahwa mungkin ada manfaatnya menyikat gigi sebelum pergi ke luar untuk berolahraga setiap hari atau ke toko-toko.

Penasihat ilmiah Prof Damien Walmsley berkomentar bahwa tujuan menyikat gigi dengan pasta gigi berfluoride adalah untuk menghilangkan bakteri yang menyebabkan kerusakan gigi.

“Mengingat pentingnya kebersihan yang baik untuk mengurangi risiko penyebaran atau memperoleh Covid-19, mungkin ada manfaat untuk menyikat gigi sebelum pergi berbelanja, dan juga untuk petugas kesehatan sebelum mengenakan APD mereka, seperti yang disarankan oleh Prof Addy.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro