Ilustrasi belanja online/Istimewa
Fashion

Tips Belanja Kebutuhan Pokok Secara Hemat dan Efisien

Dewi Andriani
Selasa, 16 Februari 2021 - 21:33
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Pada masa pandemi virus corona (Covid-19) saat ini masyarakat sebaiknya tidak menghabiskan banyak waktu saat tengah berada di tempat umum, termasuk di pusat perbelanjaan. Untuk itu, penting dapat mengatur waktu secara efisien saat tengah berbelanja.

Meski harus berbelanja secara cepat bukan berarti Anda asal-asalan memilih barang kebutuhan sehari-hari, perlu ada perhitungan yang tepat agar kegiatan berbelanja menjadi lebih efektif.

Berikut, cara sederhana yang dapat Anda ikuti agar dapat berbelanja secara cepat, mudah dan nyaman tetapi tetap hemat dan aman seperti dikutip dari keterangan resmi Hypermart:

1. Siapkan daftar belanja Anda

Daftar belanja merupakan hal yang paling penting untuk dibawa pada saat berbelanja setelah dompet dan handphone. Ingatlah untuk memasukkan barang-barang yang penting dan pasti melengkapi kebutuhan sehari-hari keluarga Anda. Dengan adanya daftar belanja, Anda pun dapat terhindar untuk membeli barang-barang yang belum menjadi prioritas saat ini.

2. Belanjalah sendiri

Belanja bersama-sama memang seru, tetapi dalam keadaan saat ini sebaiknya Anda berbelanja sendiri agar tetap fokus dalam memilih kebutuhan dasar dan pada saat yang sama menjaga kesehatan orang terdekat Anda.

3. Cek promo sebelum belanja

Saat mengetahui promo-promo apa saja yang sedang ditawarkan, Anda tidak perlu lagi menyisir satu per satu lorong ataupun rak demi mengecek harga serta potongan harga dari tiap barang. Hal ini tidak hanya menghemat waktu, tapi juga pengeluaran Anda.

4. Bantu kemasi barang belanjaan Anda

Untuk mempercepat waktu menunggu di kasir, Anda bisa coba ulurkan tangan untuk membantu pramuniaga yang sedang bertugas mengemas barang-barang yang sudah dibeli. Ingat untuk tetap menjaga jarak dan tidak melakukan kontak fisik, akan lebih baik jika Anda membawa tas belanja sendiri.

5. Meminimalisir penggunaan uang tunai

Lupakan kerepotan mencari uang tunai di dompet Anda, dan waktu yang anda habiskan saat menunggu kembalian dari staf kasir. Menggunakan pembayaran digital, seperti ShopeePay, memberikan pengalaman belanja yang lebih aman, efektif dan efisien.

Anda tinggal mengunduh aplikasi Shopee secara gratis melalui App Store atau Google Play dan aktifkan ShopeePay untuk mendapatkan promo menarik dari Hypermart yang membuat belanja anda semakin hemat, seperti harga khusus untuk produk tertentu dengan pembayaran melalui Shopeepay atau cashback ShopeePay hingga 30 persen saat periode promo tertentu.

6. Manfaatkan layanan belanja online

Bagi Anda yang tidak sempat berbelanja secara langsung, Hypermart juga memiliki berbagai layanan online yang memudahkan untuk berbelanja melalui layanan whatsapp Chat & Shop, Park & Pickup, Hypermart Online Apps, Shopee Mall, Grab, Blibli dan Tokopedia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dewi Andriani
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro