Bisnis.com, JAKARTA - Program vaksinasi massal saat ini beberapa orang penerima vaksin mengakui mengalami sejumlah efek usai disuntik vaksin.
Mulai dari lemas, nyeri bagian lengan, pusing, rasa lapar dan mengantuk.
Kondisi ini disebut KIPI atau Kondisi Ikutan Pasca Imunisasi. Seperti diketahui, pada setiap vaksin memang bisa memicu efek samping. Termasuk vaksin covid-19 ini.
Umumnya, reaksi yang muncul adalah sakit kepala, mual, mengantuk, dan lapar.
Menurut Kemenkes dalam akun instagramnya, kondisi ini dianggap wajar dan tidak perlu melakukan pengobatan.
Namun, ada beberapa KIPI yang harus diperhatikan lebih seksama.
Jika Anda usai menjalani suntik vaksin mengalami gejala yang lebih serius, maka disarankan untuk melaporkannya ke fasyankes terdekat.
Selain itu, Anda juga bisa melaporkan kondisi Anda melalui website keamananvaksin.kemkes.go.id.
Usai suntik vaksin pun, biasanya penerima akan dilakukan observasi selama 30 menit untuk mengetahui efek pasca disuntik.
Selain itu, penerima juga akan mendapatkan surat vaksin dimana di dalamnya terdapat nomor kontak dokter yang bisa dihubungi jika mengalami efek setelah tiba di rumah.
#satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #jagajarakhindarikerumunan #cucitangan #cucitangandengansabun