Vaksinasi ini dimaksudkan untuk mencegah penularan COVID-19 sekaligus menghindari kluster pasar. /mediacenter.slemankab.go.id
Health

Vaksinasi untuk Orang Tua, Seberapa Efektif?

Jessica Gabriela Soehandoko
Kamis, 8 Juli 2021 - 20:11
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Pandemi Covid-19 dapat menular siapa saja tanpa batasan usia. Temasuk orang tua.

Vaksinasi pada orang tua diutamakan dikarenakan mereka golongan yang cukup rentan terinfeksi.

Pandemi dari virus Corona berdampak pada seluruh kehidupan kita termasuk pada kesehatan mental. Dalam gejalanya, orang usia muda cenderung mendapatkan gejala yang ringan, dibandingkan dengan orang-orang yang berusia diatas 50 tahun dengan komorbiditas yang sudah ada sebelumnya.

Dilansir dari timesofindia, berikut beberapa hasil studi dari dampak Covid-19 dan efek vaksinasi kepada orang yang lebih tua.

1. Orang tua lebih berisiko tertular Covid-19

Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC), dibandingkan dengan orang dewasa yang lebih muda, orang dewasa yang lebih tua yang tidak divaksinasi dan memiliki penyakit bawaan cenderung berisiko lebih besar untuk tertular virus, dan membawa pada penyakit yang lebih serius. Oleh karena itu, disarankan untuk orang tua untuk divaksinasi terlebih dahulu.

Berdasarkan dari penelitian CDC, menunjukan bahwa warga Amerika yang berumur di atas 50 tahun terinfeksi Covid-19 sebanyak 27% dalam data awal Juni. Namun, hasil tersebut menunjukan penurunan yang signifikan, yakni sebelumnya pada bulan Desember 2020 dengan sebanyak 35%. Walaupun risiko penyakit serius dan kematian masih dominan pada orang dewasa yang lebih tua, namun terjadi pergeseran pola yang cukup besar sejak vaksinasi dimulai di negara tersebut.

Selain itu, sebuah penelitian di Inggris juga menunjukkan penurunan signifikan dalam kasus rawat inap COVID di antara orang dewasa yang lebih tua setelah peluncuran vaksin mereka.

2. Pentingnya vaksin COVID di tengah varian yang muncul

Vaksinasi adalah cara untuk mendapatkan kekebalan terhadap virus. Dari hasil penelitian, menunjukkan vaksin dari COVID terbukti efektif dalam melawan varian baru termasuk Delta. Meskipun Anda masih dapat tertular dari Covid-19, namun para ahli percaya efek dari vaksin dapat meminimalkan risiko rawat inap dan kematian.

3. Cara menjaga agar orang tua tetap aman

Cara untuk berhasil menahan penyebaran penyakit dan mengatasi gelombang ketiga, maka perlu untuk mematuhi perilaku sesuai dengan protokol Covid, untuk mencegah penyebaran virus dan pastikan berikan lingkungan yang aman.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro