Olahraga untuk usia 50 tahun
Fashion

Jenis Olahraga yang Tepat untuk Masing-masing Usia, dari 40 hingga 70 Tahun

Jessica Gabriela Soehandoko
Jumat, 3 September 2021 - 15:51
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Berolahraga penting untuk menjaga kualitas hidup kita dan memperpanjang rentang hidup secara keseluruhan.

Olahraga juga dapat membantu kita untuk menjaga mobilitas yang baik, otot yang kuat dan jantung yang sehat. Namun untuk mendapatkan hasil yang maksimal, Anda perlu memperhatikan jenis olahraga yang tepat.

Yoga, t’ai chi dan pilates, menjadi olahraga yang melatih pada postur dan gerakan. Olahraga tersebut sangat bagus untuk menjaga koordinasi neuromuskular, seiring dengan bertambahnya usia.

Dilansir dari Womansweekly pada hari Sabtu (21/03/20), berikut olahraga yang direkomendasikan, sesuai dengan umur Anda.

Usia 40-an

Yoga dapat menjadi olahraga rekomendasi untuk Anda, di suia 40-an. Anda dapat berdokus pada yoga asana (pose) yang dilakukan tanpa ketegangan, dapat meningkatkan relaksaksi, membebaskan otot dan menghasilkan fleksibilitas.

Anda harus menghindari gaya yoga agresif yang mendorong atau memaksa Anda untuk berpose.

Usia 50-an

Di usia ini, Anda dapat mencoba t’ai chi. Studi menunjukan bahwa t’ai chi dapat meningkatkan fleksibilitas baik dalam jangka pendek dan panjang dan secara signifikan mengurangi risiko jatuh, depresi dan nyeri osteoarthritis lutut pada orang dewasa yang lebih tua.

Berdasarkan hasil penelitian di Australia, menunjukkan bahwa wanita yang lebih tua yang berlatih t'ai chi menua jauh lebih lambat. Penelitian di Hong Kong juga menemukan bahwa t'ai chi meningkatkan kesehatan jantung dan mengurangi tekanan darah tinggi.Laporan penelitian British Geriatrics Society juga menemukan bahwa t'ai chi dapat membantu mencegah jatuh dengan meningkatkan fleksibilitas dan kekuatan.

Usia 60-an

Belum terlambat bagi Anda yang berusia 60-an untuk mengatasi ketidakfleksibelan. Pilihlah bentuk yoga yang lembut dan merenggangkan otot, seperti Scaravelli atau Sivananda, gerakan mengalir t'ai chi, atau gerakan pilates yang terkontrol sehingga dapat meningkatkan kekuatan, keseimbangan, fleksibilitas dan koordinasi.

Usia 70-an dan seterusnya

Anda masih bisa memulai yoga ketika berusia 70 atau 80 tahun dan tidak akan menimbulkan kerusakan jika gerakannya berasal dari tulang belakang. Selain melakukan yoga dengan gerakan lembut, pilates atau t’ai chi, Anda juga dapat berlatih qi gong.

Qi gong pada dasarnya mirip dengan t’ai chi, namun cenderung lebih tenang. sistem latihan meditasi ini dirancang untuk merilekskan tubuh dan pikiran melalui serangkaian gerakan yang mengalir, latihan pernapasan yang memperbaiki postur, gerakan yang terkoordinasi dan fleksibilitas. Qi gong juga mengikuti keyakinan bahwa hanya ketenangan tubuh dan pikiran yang dapat menghasilkan kekuatan dan keseimbangan terbesar.

Selain berolahraga, Anda juga memerlukan nutrisi yang sehat. Anda dapat mengonsumsi buah-buahan dan sayuran. Blueberry direkomendasikan dikarenakan memiliki antioksidan, yang membantu koordinasi Anda.

Anda juga dapat mengonsumsi makanan yang mengandung asam lemak omega-3, seperti ikan berminyak dan biji rami, yang dapat membantu fleksibilitas.

Mengonsumsi protein seperti telur, ikan, daging, kacang-kacangan, biji-bijian, dan tambahkan rempah-rempah seperti kunyit dan jahe untuk mengurangi peradangan yang menyebabkan Anda merasa kaku.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro