Edwin Yanee selaku founder
Relationship

Pria Ini Sediakan Kedai Makan Sepuasnya dengan Harga Terjangkau

Mia Chitra Dinisari
Jumat, 25 Februari 2022 - 20:48
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Edwin Yanee, CEO muda PT Bumi Kita Pertiwi menyediakan kedai makanan sepuasnya dengan harga terjangkau sebagai program Corporate Social Responsibility (CSR) bentuk tanggung jawab perusahaan kepada masyarakat dan lingkungan sekitar. 

Dia menggalakan program sosial dengan berjualan nasi campur sepuasnya plus gratis air mineral. Harganya Rp4.000 saja, konsumen bisa kenyang. 

Harga jual dihitung dari harga modal, sehingga dana yang disediakan untuk program CSR ini berkelanjutan (sustainable) karena didapat dari income. 

“Kenapa tidak gratis sekalian? Menyediakan makanan gratis dikhawatirkan dapat menciptakan mental miskin atau jadi malas berusaha. Sementara dengan harga yang lebih terjangkau, kita akan memiliki jiwa untuk tetap berusaha dan semangat. Juga tidak akan merasa bersalah bila ingin membeli 5 bungkus sekaligus untuk keluarga atau teman, lain halnya bila meminta gratis 5 bungkus.” Ungkap Edwin Yanee. 

Menyediakan sekitar 100 porsi nasi campur makan sepuasnya per hari. Masyarakat sekitar menilai program sosial PT BKP ini sangat membantu mereka terutama di masa pandemi ini, bahkan beberapa pelanggan mengakatakan bahwa ketika memasak sendiri di rumah kadang biayanya bisa lebih dari Rp5.000 / orang. Maka dari itu, beberapa orang bahkan membeli banyak porsi sekaligus untuk anggota keluarga di rumah.

“Kami berusaha untuk terus berbagi dan juga mengupayakan CSR ini berkelanjutan. Pasalnya, saudara-saudara yang perlu kami bantu bukan 1 hari ini saja, tapi berkelanjutan”, ucap Edwin Yanee.

Program CSR saat ini diselenggarakan di Surabaya dekat area pergudangan PT Bumi Kita Pertiwi, namun akan diperluas lagi di wilayah kota Surabaya yang lebih luas dan sejumlah titik di Jakarta. Ini adalah program CSR jangka panjang dan berkelanjutkan yang akan selalu dikampanyekan oleh PT Bumi Kita Pertiwi

Bumi Kita Pertiwi adalah perusahaan yang bergerak pada bidang perdagangan hasil bumi, meliputi kopra, tempurung kelapa, dll. Juga menyuplai produk kelautan seperti ikan laut segar, dan berbagai jenis produk beku.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro