Bisnis.com, SOLO - Youtuber Reza Arap membeberkan perasaannya setelah mengembalikan uang saweran yang diberikan oleh Doni Salmanan.
Ia mengaku bahwa dirinya tak masalah mengembalikan uang sejumlah Rp1 miliar tersebut. Hanya saja, ia sempat stres dengan pemberitaan tersebut.
“Gue sebenernya bukan stres sama duitnya, tapi stres sama kejadiannya aja harus ke kantor polisi gitu-gitu,” tuturnya seperti dikutip dari podcast Deddy Corbuzier pada Kamis (7/4/2022).
Personel Weird Genius itu pun mengaku uangnya sudah dihabiskannya sesaat setelah diterima.
Kemudian saat diminta mengembalikan oleh pihak kepolisian, ia sempat meminta perpanjangan waktu.
Ia pun mengembalikan Rp950 juta, yang sudah dipotong pajak, kepada Polda Metro Jaya, sepekan setelah diperiksa.
“Gue kebetulan ada duit. Terus ya udah logika pertamanya, how to live in peace oke duit itu harus dibalikkin. Oya udah duit ini dari awal emang bukan duit gue,”
Setelah peristiwa donasi Doni Salmanan itu Reza Arap mengaku kapok membuka saweran saat live streaming. Meski diakuinya saat live streaming tersebut peluang mendapatkan uang yang banyak.
Nantinya apabila ia akan melakukan live streaming game lagi, ia akan mematikan kolom saweran yang datang dari Indonesia.
"Karena kejadian ini, gue males ke depannya ada kejadian kaya gini lagi. Ya matiin dulu Indonesian-nya untuk waktu yang gatau gue," kata Reza.
Meski mendapat saweran dengan jumlah fantastis itu, Arap mengaku sama sekali tak mengenal Doni Salmanan. Ia pun baru bertemu dengan Doni setelah 1 bulan.
“Enggak tau dia sama sekali. Orang gila mana ngasih uang Rp1 miliar? Ternyata dianya beneran gila,” lanjutnya.